(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Rapat pembinaan Para Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH)

Admin dinsos | 14 Mei 2018 | 530 kali

Jumat (11/5) Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Instansi Dinas Sosial Kabupaten Buleleng melaksanakan rapat pembinaan para pendamping PKH tentang tugas-tugas yang harus dilaksanakan oleh para pendamping PKH.

Rapat ini berlangsung di Kantor PKH Kabupaten Buleleng, Jalan Serma Karma dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng. Rapat ini membahas tentang pelaksanaan tugas-tugas pendamping PKH :

  1. verivali data KKS dan BDT ( Basis data terpadu ).
  2. Memonitoring secara langsung jaminan sosial melalui Bank Himbars.
  3. Meving angka kemiskinan setiap wilayah / kertha.
  4. Memonitoring KPM yang belum punya KIS dan KIP.
  5. Membantu proses admin kematian warga yang punya KKS untuk memperoleh Santimas ( Santunan Kematian Untuk Masyarakat Miskin ).
  6. Memonitoring pembagian Rastra di setiap wilayah.
  7. Mengidentifikasi KPM yang rumahnya tidak layak sekaligus mengusulkan KPM 2010 untuk memperoleh KUBE.

Ini merupakan program Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam hal memberikan perhatian lebih untuk Program Kemiskinan di Kabupaten Buleleng, Sehingga angka kemiskinan di Kabupaten Buleleng ada penurunan setiap tahunnya. Semoga dengan adanya pembinaan para pendamping PKH ini dapat melaksanakan tugas-tugasnya semaksimal mungkin.