(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

PROSES PEMBUATAN FILM DOKUMENTER PENYANDANG DISABILITAS

Admin dinsos | 24 April 2019 | 597 kali

Rabu, 24 April 2019

Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Sosial Kabupaten Buleleng bekerja sama dengan rumah media DAAI TV berkunjung kerumah Anak penyandang disabilitas An. Gst Ketut Arya Subakti di Dusun Ideran, Desa Kayuputih, Kecamatan Banjar dengan kondisi cacat fisik untuk proses pembuatan film dokumenter. Keahlian yang dimiliki Gst Ketut Arya Subakti melukis.

Kunjungan ini dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng mewakili Bapak Bupati Buleleng dengan didampingi Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial, Kasi Pelayanan Sosial Anak dan lansia, Kasi Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas disaksikan Perbekel Desa Kayuputih, Operator website Dinsos, tokoh masyarakat dan aparat Desa setempat. Tujuan pembuatan film dokumenter ini untuk mengetahui secara riil kondisi, keadaan, perjuangan hidup, kemandirian anak dengan keterbatasan fisik dapat berkreasi dan mampu menghasilkan karya seni.

foto

Ini merupakan bentuk sinergitas Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan Rumah Media DAAI TV dalam memperkenalkan kisah inspiratif dalam bentuk film dokumenter yang nantinya akan di tampilkan sebagai contoh perjuangan hidup seorang anak penyandang disabilitas dalam kehudupan keseharianya.