Pelayanan Posko Bantuan Logistik Dinsos Kabupaten Buleleng terhadap warga Korban Bencana Erupsi Gunung Agung yang mengungsi ke Desa Gigit. Dinsos Kabupaten Buleleng melayani Aparat Desa Gitgit dalam proses pengambilan barang logistik untuk warga korban bencana erupsi gunung agung yang mengungsi ke Desa Gitgit. Persyaratan yang harus dibawa oleh aparat Desa Gitgit untuk pengambilan barang logistik yakni Kartu Kendali Pengambilan Barang Logistik, Surat pengantar dari Desa Setempat, Surat Pernyataan Perbekel Desa Setempat, Jumlah Data Pengungsi riil yang berada di Desa tempat mengungsi.
Selasa, 05 Desember 2017 Aparat Desa Gitgit telah mengambil barang logistik berupa sembako dan peralatan MCK di Posko Bencana Erupsi Gunung Agung, Jln. Veteran No 7, Singaraja. Ini merupakan Wujud Kepedulian dan Perhatian Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Instansi Dinas Sosial Kabupaten Buleleng terhadap Korban Bencana Erupsi Gunung Agung yang mengungsi di Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Semoga dengan bantuan ini setidaknya dapat membantu untuk keperluan kebutuhan primer meliputi sandang dan pangan para pengungsi Korban Bencana Erupsi Gunung Agung.