Senin (19/11) Dinas Sosial bersama Universita Udayana mengadakan kegiatan penelitian potensi masyarakat disabilitas yang bisa dikembangkan di Desa Bengkala, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng.
Pada kesempatan ini Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial, didampingi Kasi Rehabilitasi Sosial penyandang Diasabilitas mewakili Bapak Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng untuk mengadakan kegiatan penelitian potensi masyarakat penyandang disabilitas dengan menggandeng Universita Udayana. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui potensi-potensi apa saja yang bisa dikembangkan di Desa Bengkala khusunya untuk warga penyandang disabilitas. Sosialisasi dan Safari Kesehatan ini belangsung di Kantor Perbekel Desa Bengkala
Ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam memajukan potensi usaha maupun perekonomian yang dapat dikembangkan di Desa Bengkala. Semoga dengan adanya kegiatan penelitian bekerjasama dengan universitas udanyana ini dapat menarik minat universitas lainnya untuk turun langsung ke lapangan guna mengadakan penelitian.