(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

PEMBINAAN PELAYANAAN PENYANDANG MASALAH KESEJAHTRRAAN SOSIAL(PMKS)

Admin dinsos | 05 November 2019 | 490 kali

Selasa, 05 Nopember 2019

Dinas Sosial Kabupaten Buleleng mengadakan giat penyuluhan sosial di Desa Munduk, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng.

Kegiatan penyuluhan sosial ini dihadiri oleh Kepala Bidang Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Luh Emi Suesti, SH didampingi Kasi Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Maman Wahyudi, S.Sos, Kasi Pemberdayaan Sosial, Perorangan, Keluarga dan Kelembagaan Masyarakat Nyoman Sutama disaksikan oleh aparat Desa Munduk, aparat Desa Gobleg dan Aparat Desa Gesing. Tujuan dilakukan penyuluhan sosial ini untuk memberikan informasi dan edukasi tentang program-program sosial yang terkait dengan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS).

 foto

Ini merupakan langkah Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam memberikan informasi dan edukasi tentang program-program sosial yang terkait dengan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) melalui Dinas Sosial Kabupaten Buleleng dengan mengadakan kegiatan penyuluhan Sosial dengan aparat desa setempat.