(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

HOME VISIT DINSOS KERUMAH WARGA PENYANDANG DISABILITAS

Admin dinsos | 24 Juni 2019 | 298 kali

Senin, 24 Juni 2019

Dalam rangka pemenuhan asupan gisi dan kesehatan para Penyandang Disabilitas di Kabupaten Buleleng, Dinas Sosial Kabupaten Buleleng mengadakan Home Visit langsung kerumah warga Penyandang Disabilitas di empat Desa yakni Desa Pakisan, Desa Tunjung, Desa Bulian dan Desa Silangjana.

foto

foto

Kegiatan Home visit ini dihadiri langsung oleh Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial mewakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng dengan didampingi Kasi Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas disaksikan oleh aparat Desa  setempat. Tujuan Kegiatan Home visit ini untuk membantu meringankan  kebutuhan pokok dan membantu pemenuhan asupan gisi para Penyandang Disabilitas. Bantuan yang diberikan berupa paket sembako berisikan mie insatn, beras, minyak goreng, gula merah dan kacang ijo.

Ini merupakan kegiatan program yang dimiliki oleh Dinas Sosial Kabupaten Buleleng dalam membantu program utama Pemerintah Kabupaten Buleleng mengatasi masalah kesejahteraan para Penyandang Disabilitas di Kabupaten Buleleng. Semoga dengan bantuan ini setidaknya dapat meringankan beban dalam pemenuhan kebutuhan pokok dan asupan gisi untuk kesehatan para Penyandang Disabilitas.