(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

DINSOS GELAR SOSIALISASI JKN KIS DI CAMAT BUSUNGBIU

Admin dinsos | 27 Agustus 2019 | 294 kali

Selasa, 27 Agustus 2019

Dinas Sosial Kabupaten Buleleng bersama BPJS Kesehatan Cabang Singaraja gelar sosialisasi di Kantor Camat Busungbiu, Senin(19/8) bertempat di Aula Kantor Camat Busungbiu.

Kedatangan Team Dinsos bersama BPJS Kesehatan Cabang Singaraja disambut langsung oleh Sekretaris Camat Busungbiu I Gede Putra Aryana, S.Sos, M A.P, didampingi Sekretaris Camat Busungbiu I Ketut Suastika,S,Sos. Sosialisasi ini dihadiri oleh Kadis Sosial Kabupaten Buleleng I Gede Sandhiyasa, S.Sos, M.Si didampingi Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial Dinsos Kabupaten Buleleng, Yayan Sutrisna, S.Sos,   serta Kepala BPJS Cabang Singaraja, Elly Widiani beserta Tim, Puskesmas Busungbiu,I,dan II,serta Perbekel/PLH se Kecamatan Busungbiu.

Sosilalisasi Program JKN KIS ini dilaksanakan menyikapi dari beberapa warga penerima bantuan iuran (PBI) dari pemerintah pusat di Kecamatan Busungbiu di Non Aktifkan sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Kartu Indonesia Sehat (KIS) BPJS Kesehatan.

Tujuan dilaksanakan Sosilalisasi Program JKN KIS ini untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai manfaat program JKN-KIS, BPJS Kesehatan dan mempertajam upaya optimalisasi pelayanan serta meningkatkan pemahaman terkait mekanisme pelayanan kesehatan

Dinsos Kabupaten Buleleng melaksanakn pelayanan di luar jam kerja, bagi warga yang sakit dalam penerbitran KIS. Hal ini dilaksanakan untuk mengoptimalkan pelayanan Dinsos kepada masyarakat guna membantu warga dalam proses pelayanan penerbitan KIS.

Kadis Dinsos serta Kabid BPJS Cabang Singaraja di sela pemaparan menghimbau kepada Perbekel diminta untuk mensosialisasikan hal tersebut dan membantu menyampaikan kepada warganya yang masih mempunyai tunggakan BPJS mandiri sesuai Cabang BPJS Singaraja.

Ini merupakan wujud Sinergitas Dinsos dengan BPJS kesehatan Singaraja untuk memberikan pemahaman, edukasi tentang pelayanan KIS. Pemkab Buleleng sangat mendukung penuh akan kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Dinas Sosial Kabupaten Buleleng bersama BPJS Kesehatan Kabupaten Buleleng. Semoga acara sosialisasi ini berjalan dengan lancar dan sukses.