Pemerintah Buleleng dalam upaya membantu masyarakat kurang mampu di kabupaten Buleleng telah menjalankan program Santimas ( Santunan Kematian untuk Masyarakat Miskin ) melalui Dinas Sosial Kabupaten Buleleng.
Jumat, (29/12) Dinas Sosial telah mengupayakan pencairan dana santimas untuk warga masyarakat miskin. Pencairan dana Santimas ini diserahkan langsung oleh Ibu Sekretaris Dinas Sosial, Dra. Nyoman Ardani mewakili Bapak Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng kepada warga penerima bantuan dana santimas dengan didampingi oleh Seksi Jaminan Kesejahteraan Sosial keluarga. Bantuan dana santimas yang akan diserahkan tahun 2017 54 orang diman per orang mendapat santimas sebesar 1.060.000,- rupiah.
Ini merupakan salah satu program Bapak Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyan, ST dalam menangani dan menangulangi masalah-masalah kemiskinan di Kabupaten Buleleng. Semoga dengan bantuan dana santimas ini dapat meringankan beban penderitaan para keluarga miskin atau kurang mampu, dimana dana ini dapat digunakan setidaknya untuk keperluan upacara kematian.
Download disini