Selasa (20/11) Pada moment Hari Pahlawan untuk kegiatan Napak Tilas I Gusti Ngurah Rai tahun 2018, Buleleng meraih juara ketiga dalam menyambut dan memeriahkan kegiatan Napak Tilas I Gusti Ngurah Rai.
Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Sosial Kabupaten Buleleng sebagai penyelenggara Kegiatan Napak Tilas I Gusti Ngurah Rai pada Hari Pahlawan telah berupaya penuh untuk menyelenggarakan kegiatan dan memeriahkan kegiatan agar bejalan lancar.
Selasa, 20 Nopember 2018 Kasi Kepahlawanan, Keperintisan dan Kesetiakawanan Sosial mewakili Bapak Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng untuk menghadiri penyerahan piala pelaksanaan Napak Tilas I Gusti Ngurah Rai di Kabupaten Tabanan, Dimana Juara Pertama diraih oleh Kabupaten Bangli, Juara II diraih oleh Kabupaten Badung dan Kabupaten Buleleng meraih juara III.
Ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah Kabupaten Buleleng untuk mengenang, menghargai dan menghormati jasa-jasa para pahlawan khususnya untuk pahlawan I Gusti Ngurah Rai di moment Hari Pahlawan pada kegiatan Napak Tilas I Gusti Ngurah Rai tahun 2018.