(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

BIMBINGAN UEP UNTUK 15 ORANG LANSIA DESA KEROBOKAN

Admin dinsos | 26 September 2019 | 374 kali

Kamis, 26 September 2019

Dinas Sosial Kabupaten Buleleng mengadakan kegiatan bimbingan UEP bagi 15 orang Lasia di Desa Kerobokan.

Bimbingan UEP ini dihadiri langsung oleh Kasi Pelayanan Sosial Anak dan Lanjut Usia Niken Pujiastuti Tri Utami mewakili Bapak Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng disaksikan oleh aparat desa Kerobokan, warga lansia penerima bantuan dan staf Dinas Sosial Kabupaten Buleleng.

foto

Pada sesi ini para lansia diajarkan senam jari sehat.  Setelah kegiatan bimbingan UEP ini nantinya 15 orang Lansia ini akan diberikan bantuan berupa bibit ternak babi, dimana masing-masing lansia akan mendapatkan bantuan 2 ekor bibit ternak babi. Bantuan bibit ternak babi ini akan di drop pada tanggal 30 September 2019.

Ini merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Buleleng untuk lansia yang dianggap kurang mampu untuk membantu meningkatkan tingkat kesejahteraan dan perekonomiannya agar bisa mencukupi pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari. Semoga bantuan dari Pemerintah ini bisa berguna dan bermaanfaat.