#Dinsos_Hadir
Senin, 09 Nopember 2020
Kadis Sosial Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM didampingi Kasi Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Maman Wahyudi, S,Sos melakukan Assesment ke dua lokasi Desa Tigawasa dan Desa Kaliasem.
Kadis Sosial Buleleng turun langsung bersama team Dinsos Buleleng ke dua lokasi Desa Tigawasa dan Desa Kaliasem guna menindak lanjuti laporan Perbekel Desa Tigawasa bahwa ada warganya yang mengalami musibah bencana kebakaran, sehingga kita langsung melakukan assessment dan kita cek sembari memberikan bantuan dukungan berupa alat dapur dan sembako untuk bisa membentu meringankan beban, mengingat karen bantuan perumahan kita sudah tidak ada lagi sehingga kita memberikan motivasi dan atensi seperti ini.
Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial Buleleng kepada Putu Widiantara warga yang rumahnya mengalami musibah Kebakaran, penyerahan bantuan disaksikan oleh Kadus Dangin Pura Gede Budi Artana, tokoh masyarakat dan aparat Desa setempat. Adapun bantuan yang diberikan berupa Kelengkapan Dapur, Matras dan paket Sembako.
Selanjutnya Kadis Sosial Buleleng melakukan Home visit kerumah warga yang kondisinya Disabilitas Sensosik di Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar. Hasil home visit yang bersangkutan memerlukan alat bantu dan untuk sementara kita meringankan beban di situasi pandemi ini dengan memberikan bantuan sembako dimana kedepan Dinsos Buleleng akan memprogramkan bantuan tongkat serta bersinergi dengan pemerintah Desa agar yang bersangkutan bisa dimasukkan ke data DTKS.
Pada kesempatan ini Kadis Sosial Buleleng menyerahkan bantuan sembako kepada Ibu Ketut Resmini didampingi Nyoman Sumiarta selaku menantu dengan disaksikan oleh aparat Desa dan keluarga yang bersangkutan. Bantuan yang diberikan berupa paket sembako sebagai bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Buleleng kepada warga Disabilitas di masa pandemi ini.
Kadus Dangin Pura, Desa Tigawasa Gede Budi Artana mengungkapkan Terimakasih Pemerintah Kabupaten Buleleng khususnya Dinas Sosial Buleleng dalam hal ini telah membantu warga kami serta kedepan lebih baik lagi atau bisa bersinergi lagi ke Desa.