Dinsos_Hadir
Senin, 26 April 2021
Dinsos Buleleng pada kesempatan ini hari pada Apel Peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana dimana Sekdis Sosial Kab.Buleleng, P.Gopi.S selaku Ketua Komisi Pengabdian Masyarakat dan Bela Negara Kwartir Cab.Buleleng bersinergi bersama OPD BPBD, Damkar, PMI yang dalam hal ini sebagai Koordinator Simulasi untuk memimpin proses giat simulasi tanggap darurat penanganan Bencana Alam yang di gelar bertepatan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional bertempat di SMA N 1 Singaraja.
Hari ini Dinsos Hadir sebagai peserta Apel yang dihadiri langsung oleh Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial Yayan Sutrisna,S.Sos, Kasi Perlindungan Sosial Pasca Bencana bersama anggota Tagana Dinsos Buleleng. Apel Hari Kesiapsiagaan Bencana ini dilaksanakan oleh BPBD Kabupaten Buleleng. Tema yang diambil pada Apel Peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana ini adalah Latihan Membuat Kita Selamat Akan Bencana.
Apel Hari Kesiapsiagaan Bencana ini dipimpin langsung oleh Kepala BPBD Buleleng Putu Ariadi Pribadi,S.Stp,M.A.P dengan dihadiri oleh Damkar Kab.Buleleng, Tagana Dinsos Buleleng, Basarnas Kabupaten Buleleng, Pramuka Siaga Bencana, PMI Buleleng, SMA N 1 Singaraja dan BPBD Kab.Buleleng.
Makna Peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana bahwa bagamana kita sebagai stake holder terkait harus sadar bahwa di lingkungan kita banyak bencana yang bisa mengganggu keselamatan kita,kita harus sadar dengan kita harus terus berlatih kesiapsiagaan bencana.
Putu Ariadi Pribadi,S.Stp, M.A.P menyampaikan amanat bahwa pentinggnya pecegahan dan kesiapsiagaan bencana, dimana kita harus selalu siap siaga akan bencana yang akan terjadi karena daerah kita, dimana daerah kita ini katagori rawan bencana. Maka diperlukan kesadaran masyarakat akan peduli bencana bersama hadapi bencana untuk menciptakan budaya aman bencana.(AA)