PENYERAHAN BANTUAN RUMAH SEJAHTERAH TERPADU (RST) DAN ATENSI KELENGKAPAN RUMAH DARI KEMENSOS RI
Singaraja, 21 Desember 2022
Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan keluarga pra sejahtera, Kementerian Sosial menetapkan program strategi Rumah Sejahtera Terpadu (RST). Program tersebut adalah lanjutan dari program Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), Guna meningkatkan kualitas tempat tinggal fakir miskin.
Kadis Sosial, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM, yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial & Penanganan Fakir Miskin, Nyoman Mariani Febrianti, S. Sos., M.A.P didampingi Penyuluh Ahli Muda Nyoman Sutama, SH, Koordinator PKH Kabupaten Buleleng Gede Wiryawan, ST serta Pendamping PKH melaksanakan penyaluran bantuan atensi kelengkapan rumah.
Setelah rehabilitasi rumah selesai, dari 32 penerima RST di Kabupaten Buleleng, Ketut Mangku Srilaba terpilih menerima bantuan ATENSI berupa kelengkapan Kasur, Lemari, Karpet, Ember, Termos, Bantal dan Selimut yang beralamat di Kelurahan Banyuning, Lingkup Padang Keling Kabupaten Buleleng.
Diharapkan dari bantuan tersebut mayarakat penerima bantuan Rumah Sejahterah Terpadu (RST) bisa menikmati rumah yang layak huni bersama keluarga.
Dinsos hadir