(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Peningkatan Mutu Kualitas Pelayanan Publik

Admin dinsos | 10 Oktober 2023 | 82 kali

Peningkatan Mutu Kualitas Pelayanan Publik


#Dinsos_hadir

Singaraja,10 Oktober 2023

Bertempat dihalaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, berlangsung kegiatan Apel pagi yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinsos Buleleng Putu Gopi Suparnaca,S.Sos mewakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM dengan diikuti oleh Pejabat Struktural, Fungsional, ASN dan Non ASN.


Sekdis Sosial, Gopi S menyampaikan sebagai pegawai kita harus utamakan etika,kedisiplinan,loyalitas dan dedikasi dalam bekerja serta Dinsos Buleleng sedang merancang sistem implementasi Smart City Pemkab Buleleng dengan mengimplementasikan penerapan pemanfaatan informasi komunikasi lewat media rumah digital dinsos yang berjudul SIM (sistem Informasi Manajemen) Dinsos yang BERBASIS DIGITAL.


Tujuan Sistem Informasi Manajement demi peningkatan kualitas pelayanan publik, penerapan disiplin pegawai non ASN serta menjadikan dinsos satu data dengan menyediakan rumah data informasi dalam rangka pengambilan keputusan pimpinan.


Harapan kedepan bagaimana kita terus meningkatkan kinerja dan melaksanakan tugas pokok fungsi Dinas Sosial Kabupaten Buleleng guna membantu program-program Pemerintah Daerah dalam menangani permasalahan kesejahteraan sosial serta untuk dapat meningkatkan mutu kualitas pelayanan publik  kepada masyarakat secara optimal dan efisien.


#Dinsos_Hadir

#Puskesos_GCT