DINSOS FASILITASI ORANG SAKIT KRONIS TERLANTAR DAN PASARKAN HASIL PRODUK KETERAMPILAN LANSIA PENGHUNI PSTW "JARA MARA PATI" DESA KALIASEM KECAMATAN BANJAR
Kamis, 30 Juni 2022
Menindaklanjuti hasil koordinasi tanggal 28 Juni 2022 antara Dinas Sosial dengan Pengurus Panti sosial Tresna Werdha (PSTW) "JARA MARA PATI" Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar tentang penempatan sementara di panti orang sakit terlantar atas nama Murjono Sinamo 48 tahun asal Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi, Provinsi Sumatera Utara. Kadis Sosial I Putu Kariaman Putra, S.Sos.MM. diwakili oleh Sekdissos Putu Gopi Suparnaca ,S.Sos didampingi Kabid. Pelayanan Rehabilitasi Sosial Maman Wahyudi, S.Sos serta Relawan Sosial mengantar langsung orang sakit terlantar tersebut ke PSTW "Jara Mara Pati" Desa Kaliasem.
Kadissos Kabupaten Buleleng menyatakan, bahwa hari ini Dinsos Buleleng memfasilitasi warga terlantar dalam kondisi sakit kronis ke panti ini agar yang bersangkutan mempunyai tempat tinggal sementara selama proses pengobatan dan rawat jalan ke Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buleleng. Kadissos juga menyampaikan bahwa, Dinsos Buleleng juga akan memfasilitasi pemasaran hasil produk keterampilan para warga panti jompo yang produktif. Adapun hasil produksi yang di maksud adalah bahan baku untuk upacara adat hindu seperti kelatkat, tamas, bakulan, porosan, sapu lidi dan sebagainya. Sedangkan penyaluran produksinya di pasarkan ke gerya pendeta hindu dan serati banten di seputaran Kota Singaraja. Upaya ini di lakukan sebagai bentuk penghargaan kepada warga panti dan sebagi bentuk dukungan agar kedepannya bisa meningkatkan semangat penghuni panti yang lebih produktif, mandiri guna meningkatkan kesejahteraan sosialnya.
Putu Sugita selaku Koordinator PSTW Jara Mara Pati mengukapakan pihaknya telah menyiapkan tempat sementara dan pemenuhan kebutuhan dasar seperti makan minum untuk warga atas nama Murjono Sinamo yang hari ini diantarkan oleh pihak Dinas Sosial Kab. Buleleng .
Murjono Sinamo mengucapkan terima kasih kepada Dinas Sosial Kabupaten Buleleng yang telah membantu dan memfasilitasi agar dirinya bisa dirawat di panti sosial dan iapun berharap agar kedepan kondisi kesehatannya semakin membaik
#Dinsos_Hadir.