Memfasilitasi Pembentukan Organisasi LLI Cabang Buleleng
#Dinsos_hadir
Singaraja,6 Juni 2023
Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng pada kali ini Dinas Sosial Kabupaten Buleleng sebagai leading sektor dalam merancang dan memfasilitasi Pembentukan Organisasi (LLI) Lembaga Lansia Indonesia yang akan segera dibentuk dan kiranya akan bisa terealisasikan untuk tahun depan pada saat rapat internal di ruang kerja Kadis Sosial Buleleng (6/6).
Kepala Dinas Sosial Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM didampingi oleh Kabid Pelayanan Rehabilitasi Sosial, Maman Wahyudi,S.Sos dan 3 orang lainnya yakni dari Pensiunan Pegawai Dosen Undiksha, Pensiunan Pegawai LP, serta Drs.Made Narta Aryanta M.Pd. Untuk lebih lanjut, dimana pada perancangan organisasi LLI khususnya Pemerintah Kabupaten Buleleng sangat mendukung kegiatan ini dan kiranya kita bisa sambut di tahun yang akan datang ucap," Kadis Sosial Buleleng, Kariaman Putra."
Karena terbentuknya organisasi LLI ini para lansia bisa mewadahi dalam kegiatan apapun itu baik seperti kegiatan sosial, budaya, maupun sampai seni dan bisa terkoordinir dalam kegiatan kesejahteraan sosial dengan serangkaian bulan bung karno ini. Para lansia bisa membawa berkah yang baik untuk kita semua terutama di dalam kaum lansia khususnya di pemerintah kabupaten buleleng dalam hal persatuan dan kesatuan bangsa negara republik Indonesia.
Dengan harapan semoga dalam pembentukan organisasi ini hal yang baik untuk selanjutnya kita bisa meningkatkan kesejahteraan sosial baik dalam lansia produktif maupun non produktif. Dengan kiranya bisa menjembatani secara bertahap serta saling bersinergi satu sama lain baik kegiatan di dalam desa, kecamatan, kabupaten, provinsi, maupun sampai ke pusat nantinya ada perwakilan dari LLi Cabang Buleleng.
#Dinsos_hadir
#Puskesos_GCT