(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Assessment Lansia Disabilitas Fisik Di Desa Panji Anom Kec.Sukasada

Admin dinsos | 08 Februari 2023 | 74 kali

Assessment Lansia Disabilitas Fisik Di Desa Panji Anom Kec.Sukasada

 

Singaraja, 08 Februari 2023

DINSOS_HADIR_GCT

Menindaklanjuti surat usulan bantuan kursi roda dari Pemerintah Desa Panji Anom atas nama Putu Yunika, Umur 64 Tahun, merupakan penyandang Disabilitas Fisik akibat bencana kebakaran yang mengakibatkan kedua kakinya kaku susah untuk  berjalan, aktivitas Nenek Putu Yunika Sehari-hari hanya bisa tediam di ruang tamu dan kegiatan sehari-hari dibantu keluarganya. Untuk memudahkan mobilitas pihak keluarga mengharapkan bantuan kursi roda dari Pemerintah Daerah melalui Dinas Sosial.

Nenek Putu Yunita sudah masuk di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraaqn Sosial), sudah mendaptkan bantuan PKH (Program Keluarga Harapan) dan sudah memiliki Jaminan Kesehatan KIS PBI APBD Aktif.

Untuk selanjutnya yang bersangkutan akan diprogramkan dibantu alat bantu berupa kursi roda dari Dinas Sosial Kab. Buleleng

DINSOS_HADIR_GCT