(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Interaktif di Radio Pro 1 RRI Singaraja "Peran Dinsos Dalam Penanganan Bullying di Kabupaten Buleleng"

Admin dinsos | 24 Agustus 2023 | 86 kali

Interaktif di Radio Pro 1 RRI Singaraja "Peran Dinsos Dalam Penanganan Bullying di Kabupaten Buleleng"


Singaraja, 24 Agustus 2023

#Dinsos_hadir GCT

Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng dalam kali ini Dinas Sosial Kabupaten Buleleng yang dipimpin langsung oleh Kadis Sosial Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM melaksanakan giat Dialog Interaktif yang diselenggarakan oleh Radio Republik Indonesia Pro 1 Singaraja (24/8).

Dalam kegiatan dialog hari ini topik yang diulas yaitu Peran Dinsos Dalam Penanganan bullying di Kabupaten Buleleng" untuk itu, tupoksi Dinas Sosial Buleleng dimana ada Perlindungan Jaminan Sosial, Pemberdayaan sosial dan Fakir Miskin, serta Rehabilitasi Sosial dengan Pemerlu Kesejahteraan Sosial yang secara tepat sasaran. Untuk itu, dimana bullying merupakan tindakan di mana satu orang atau lebih mencoba untuk menyakiti atau mengontrol orang lain dengan cara kekerasan sesuai dengan Undang-undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak, untuk memahami pengertian bullying dan dasar-dasar mengapa bullying tersebut dilarang serta memahami akibat atau dampak dari perbuatan tersebut terhadap korban bullying. sehingga kiranya untuk menghindari terjadinya hal-hal yang buruk terhadap masyarakat sekitar maka dari itu perlu diberikan pemahaman tentang bullying kepada masyarakat khususnya di kabupaten buleleng "ucapnya".

Oleh karena itu, Kadis Kariaman menyampaikan Dinas Sosial Buleleng berperan aktif dalam penanganan Bullying ini dimana kesejahteraan sosial saat ini harus benar-benar diperhatikan sesuai dengan kriteria Permensos no.3 tahun 2021, serta disinilah kami khsususnya di Dinas Sosial Kabupaten Buleleng untuk memfasilitasi sehingga bisa hidup dengan damai dan tentram untuk masyarakat sekitarnya, Begitupun pula acara Interaktif Radio Pro 1 RRI Singaraja ini dibawakan langsung oleh Ayu Sundari selaku host. 

Dengan harapan kedepannya dalam peran untuk penanganan bullying di kabupaten buleleng kita perlu meningkatkan kesejahteraan sosial untuk mengambil langkah strategis kepada masyarakat setempat di Desa/Kelurahan khususnya di kabupaten buleleng untuk bisa memahami dan mengontrol sesama untuk terciptanya masyarakat yang damai dan tentram.

#Dinsos_Hadir GCT

#Puskesos_GCT