(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

AKSI PEDULI SESAMA BANK BPD BALI BERSAMA DINSOS BULELENG.

Admin dinsos | 30 April 2021 | 355 kali

Dinsos_Hadir

Singaraja Jumat, 30 April 2021

Dinsos Hadir bersinergi dengan Bank BPD Bali mengadakan aksi Peduli sesama dalam rangka HUT Bank BPD Bali ke 59 dengan mengadakan kunjungan sosial ke dua panti asuhan yakni Panti Asuhan Anandha Seva Dharma yang berlokasi di Desa Sangsit dan Panti Asuhan Mawaddah di Desa Panji Anom Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng guna memberikan bantuan paket sembako.

 

Kegiatan ini dihadiri langsung Kepala Bank BPD Bali Cabang Singaraja Made Sudarma, SE,MM   dengan didampingi oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra S.Sos,MM disaksikan oleh Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin, Kasi Pemberdayaan Sosial, Perorangan, Keluarga dan Kelembagaan Masyarakat. Kunjungan Sosial ini menyasar 2 lokasi panti asuhan, yakni panti asuhan Anandha Seva Dharma dan Panti Asuhan Mawaddah Desa Panji Anom, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng.

 

Bantuan yang diberikan berupa paket sembako per makanan untuk pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari. Seperti Beras, Kacang ijo, minyak goreng dan mie instan vegetarian. Bantuan ini diterima langsung oleh masing-masing Ketua pengurus Panti Asuhan baik Panti Asuhan Ananda Seva Dharma dan Panti Asuhan Mawaddah.

 

Tujuan Kunjungan Sosial ini untuk menjalin hubungan yang harmonis antara semana manusia dengan manusia dan juga membantu pemenuhan kebutuhan bahan pokok anak-anak Panti di masa pandemic Covid-19 dalam rangka peringatan HUT Bank BPD Bali cabang Singaraja.

 

Pimpinan pengurus Panti Asuhan Ananda Seva Dharma dan Panti Asuhan Mawaddah mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan yang telah diberikan, berharap semoga bantuan seperti ini tetap berlanjut, berkesinambungan dan Bank BPD Bali semakin jaya, sukses dan maju terus guna membangun Bali.

 

Ini merupakan bentuk Sinergitas Dinsos Buleleng bersama Bank BPD Bali guna membantu pemenuhan kebutuhan pokok anak-anak panti asuhan di masa pandemic Covid-19 ini. Semoga bantuan ini dapat berguna dan bermanfaat.(AA)