Kunjungan Sosial HUT DWP ke-24 Kab.Buleleng Tahun 2023
#Dinsos_hadir
Singaraja,28 November 2023
Gerakan bakti sosial menjadi kegiatan rutin yang selalu diagendakan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Buleleng setiap tahunnya. Hari ini, memperingati hari jadinya yang ke- 24 tahun, DWP Kab.Buleleng menyerahkan bantuan sosial (bansos) kepada kepada Anak Yatim, Piatu/Yatim piatu dan Lansia terlantar bertempat di 3 lokasi yakni PSAA "Udayana Wiguna" Singaraja, LKSA Anak Domba Bali Desa Tegalinggah dan Panti Sosial Tresna Werdha " Jara Mata Pati" Di Desa Kaliasem Kec. Banjar.
Pada Selasa (28/11).
Penyerahan bantuan ini diserahkan secara langsung oleh Ketua DWP Kabupaten Buleleng Ny. Dewi Suyasa, didampingi oleh Kepala Dinas Sosial dan Kepala Dinas DP2KBP3A Kabupaten Buleleng bantuan yang diserahkan berupa paket sembako, pakaian layak pakai, selimut dan lainnya. Saat kunjungan di PSTW 'Jara Mara Pati' dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Kab. Buleleng Drs.Gede Suyasa,M.Pd
Ny. Dewi Suyasa menegaskan "Karena kita Dharma Wanita organisasi kaum ibu-ibu yang tentu saya sangat peduli dengan anak-anak dan leading sektor kegiatan ini adalah Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak kabupaten buleleng yang secara terus bersinergi bersama
Ny. Dewi Suyasa dalam kunjungan sosial tersebut memberikan bimbingan motivasi khususnya kepada anak-anak penghuni panti agar tetap semangat belajar dengan baik demi mencapai cita-cita yang diinginkan demikian juga saat kunjungan ke PSTW 'Jara Mara Pati' dan mengucapkan terima kasih atas kolaborasi kepada Dinas/Instansi terkait sehingga kegiatan Kunjungan Sosial ini dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar.
#Dinsos Hadir
#Puskesos GCT