(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Intervensi Program Warga Fakir Miskin

Admin dinsos | 14 Mei 2024 | 123 kali

Intervensi Program Warga Fakir Miskin


#Dinsos_hadir GCT

Singaraja, 14 Mei 2024

Kesejahteraan Sosial merupakan suatu kondisi yang harus diwujudkan bagi warga dalam pemenuhan kebutuhan material, spiritual, dan sosial agar dapat hidup layak. Pemerintah Daerah melalui Dinas Sosial Kabupaten Buleleng melakukan assesment langsung ke lapangan guna mengetahui warga masyarakat dalam kesehariannya dan permasalahan sosialnya 


Kepala Dinas Sosial Buleleng, Putu Kariaman Putra didampingi Korcam PKH Sukasada dan Kec.Seririt, serta TKSK Kec.Banjar secara langsung mengintervensi program warga lansia fakir miskin di tiga tempat berbeda yakni di Desa Pegayaman Kec.Sukasada, Desa Sulanyah Kec.Seririt, dan Desa Dencarik Kec.Banjar Kabupaten Buleleng.


Hakki Arabi merupakan warga fakir miskin yang mempunyai penyakit kulit sejak lama. Untuk diketahui, selama ini Arabi bekerja serabutan dengan penghasilan tidak menentu. Dengan itu, bantuan yang diterima dari Pemerintah Desa (Pemdes) yakni BLT-DD. Dinas Sosial sendiri sudah langsung mengintervensi programmya untuk masuk ke DTKS agar nantinya mendapatkan program berkelanjutan 


Luh Sudami merupakan lansia fakir miskin sebatang kara beralamat di Desa Sulanyah Kec.Seririt mengalami sakit tidak bisa jalan sejak 3 tahun lalu akibat jatuh, sekarang diurus oleh menantunya dan sudah masuk DTKS. Kadissos menyerahkan bantuan Kursi Roda, Paket Sembako beserta Pakaian Layak Pakai


Berkunjung ke lokasi selanjutnya di Desa Dencarik warga fakir miskin atas nama Komang Wartini mempunyai 4 anak yang sudah menikah dan masih sekolah dengan keseharian bekerja sebagai kuli serabutan kadang di kebun anggur & memelihara seekor kambing (Ngadas) Program yang didapatkan PKH, BPNT , serta JKN KIS APBN dan Kadissos memberikan bantuan Paket Sembako & Pakaian Layak Pakai


Harapannya Dinas Sosial akan terus berupaya semaksimal mungkin guna nantinya warga masyarakat fakir miskin bisa mendapatkan program berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhannya


#Dinsos_Hadir GCT