(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

DINSOS BULELENG BERSAMA UPT KEMENSOS RI MELAKUKAN ASSESSMENT DATA PENYANDANG DISABILITAS.

Admin dinsos | 26 Maret 2021 | 380 kali

Dinsos_hadir

Jumat 26 Maret 2021.

Kunjungan dari tim BRSPDSN Mahatmiya Bali yaitu salah satu UPT dari KEMENSOS RI yang bergerak dibidang Penyandang Disabilitas dan Sensorik Netra. Yang kesempatan ini dipimpin oleh Ibu Enny Sulistyowati selaku Pekerja Sosial beserta tim dan yang diterima langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM.

Kesempatan kunjungan ini dalam rangka Verifikasi, Validasi, Assement Data Penyandang Disablitas yang ada di wilayah Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini serentak dilaksanakan di semua kabupaten/kota di Provinsi Bali selama 3 hari mulai dari 24-27 Maret 2021.

Dalam kegiatan ini didampingi oleh Kabid Maman Wahyudi,S.Sos, dan Kasi Rehabilitasi Sosial I Putu Artawan serta TKSPD Buleleng. Yang mengunjungi tiap  Kecamatan di Kabupaten Buleleng yaitu Kec. Buleleng ( Desa Poh Bergongdan Kelurahan Penarukan), Kec. Sawan (Desa Menyali ), Kec. Kubutambahan ( Desa Tajun), Kec. Sukasada (Desa Pegadungan dan Keluraharan Sukasada ), Kec. Gerokgak ( Desa Pengulon), Kec. Seririt ( Desa Sulanyah ), Kec. Banjar ( Desa Banajar ) dan Kec. Busungbiu ( Desa Kekeran ).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memvalidkan data penyandang disablitas apakah masih mendapat kelayakan atau berkembang dengan kemampuan keterampilan yang dimilkinya. Harapan kedepannya adalah untuk melanjutkan Program ASPD (Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas) dari Kementrian Sosial RI di tahun 2021. Dan penyandang disabilitas yang terdata dapat memenuhi kebutuhannya dari keterampilan yang dimiliki atau tetap sehat dan semangat untuk lebih baik kedepannya.