Singaraja, 03 Juni 2024
Bertempat dihalaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Apel kali ini sangatlah berbeda dengan apel sebelumnya, dimana Apel yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kab.Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM ini model cara berbarisnya ASN dan Non ASN gabung sesuai dengan bidang masing-masing. Seperti biasa apel diikuti oleh Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, ASN dan Non ASN Dinsos Buleleng.
Saat memimpin apel Putu Kariaman mengarahkan seluruh pegawai lingkup Dinsos Buleleng untuk melakukan barisan saling berhadap-hadapan satu sama lain, ini sebagai bentuk renungan ataupun refleksi diri agar setiap pegawai memiliki rasa saling menghargai, menghormati serta saling mengetahui kekurangan maupun kelebihan teman kerja. Tujuannya agar kerjasama dan kekompakan team tetap terjaga, rasa memiliki dan kekeluargaan tetap menjadi satu kesatuan, sehingga tidak ada lagi dusta diantara kita.
Refleksi diri merupakan kegiatan menyisihkan waktu untuk merasakan dan mengevaluasi emosi, perilaku, motivasi, perspektif, dan keinginan yang kamu miliki. Manfaat dari refleksi diri ialah untuk memahami diri sendiri dan orang lain untuk menjadi lebih baik lagi, guna meningkatkan kinerja, kerjasama dan kekompakan team dalam bekerja.
Harapan kedepan Dinsos Buleleng akan terus berinovasi dan terus berkarya untuk dapat membantu program Pemerintah Daerah serta kita terus meningkatkan kinerja, kerjasama, sinergitas dan kekompakan team work di Dinas Sosial Kabupaten Buleleng guna membantu program-program Pemerintah Daerah dalam menangani permasalahan kesejahteraan sosial serta tingkatkan mutu kualitas pelayanan publik kepada masyarakat secara optimal dan efisien.
#Dinsos_News
#Dinsos_Bisa
#Dinsos_Hadir
#Dinsos_GCT