(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Penyaluran Bansos Pasca Bencana Di Kec.Gerokgak

Admin dinsos | 01 Maret 2024 | 134 kali

Penyaluran Bansos Pasca Bencana Di Kec.Gerokgak


#Dinsos_Hadir-GCT, 1 Maret 2024

Menindaklanjuti informasi dari pendamping PKH Desa Patas dengan cuaca yang tidak menentu pada sepekan ini membuat rumah salah satu warga di Desa Patas Gerokgak terkena bencana alam akibat angin kencang dengan usia bangunan tidak lagi terawat, sehingga menyebabkan rumah tersebut roboh dan tidak bisa ditempati kembali. 


Untuk itu, Dinas Sosial Kabupaten Buleleng yang dipimpin oleh Kadissos, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM didampingi Korcam PKH beserta Pendamping PKH setempat secara langsung atensi kerumah warga dengan mengintervensi berupa kebutuhan dasar seperti alat dapur lengkap, pakaian layak pakai, alat bayi lengkap, paket sembako, dan vallbert kepada korban terdampak bencana 


Kadek Surjana beralamat di BD Merta Sari Desa Patas Kec.Gerokgak kejadian rumahnya roboh pada Rabu,28 Februari 2024 dini hari Pkl.02.00 pagi yang mengakibatkan rumah yang ditempati Suarjana rusak parah dan tidak bisa ditempati sampai saat ini, begitulah Kadek Suarjana bersama sang istri beserta anaknya yang masih kecil hanya bisa pasrah menerima keadaan ini. Untuk sementara, ia menumpang tidur di salah satu rumah pamannya sendiri. Dengan kejadian tersebut, beruntun sang anak dan orang tua bisa selamat dan rumah Kadek Suarjana akan diprogram dan dibangun kembali dengan bersinergi bersama CSR dan Pemerhati Sosial, agar nantinya rumah Kadek Suarjana bisa ditempati kembali dan bisa beraktifitas seperti mana biasanya.


Dengan harapan Dinas Sosial agar bisa nantinya saling bersinergi dan berkolaborasi bersama untuk penanganan warga korban bencana alam khususnya di wilayah kabupaten buleleng 


#Dinsos_Hadir-GCT