Singaraja, 11 Januari 2024
Bertempat dihalaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Apel kali ini dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Pelayanan Rehabilitasi Sosial Maman Wahyudi,S.Sos mewakili Kepala Dinas Sosial Kab.Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM dengan diikuti oleh seluruh Pejabat Fungsional, ASN dan Non ASN Dinsos Buleleng.
Maman Wahyudi saat memimpin apel pagi menyampaikan terima kasih kepada seluruh SDM yang telah hadir mengikuti apel pagi sebagai bentuk wujud Disiplin Pegawai, kedua menindak lanjuti arahan pimpinan terkait Inovasi Dinsos Bicara yang mana seluruh SDM diharapkan untuk membuat makalah dan program inovasi.
Hari ini diawali oleh Bidang Pelayanan Rehabilitasi Sosial yang mana pertama melakukan pemaparan yakni I Putu Artawan,S.Pd SD selaku Penyuluh Sosial Ahli Muda Subtansi rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas.
I Putu Artawan memaparkan terkait Penanganan ODGJ, dimana penanganan ODGJ Ada 2 yakni ODGJ tidak terlantar yang KIS nya tidak Aktif dan penanganan ODGJ terlantar yang menjadi tanggung jawab Pemerintah dalam hal ini Dinas Sosial Kab.Buleleng. Program inovasi yang dipaparkan adalah 1. Usulan agar ada SDM terlatih dalam penanganan ODGJ di Dinsos Buleleng, 2).Usulan inovasi agar ada SDM yang memiliki kopetensi tentang konseling di Dinsos Buleleng, 3).Usulan tempat tinggal sementara bagi ODGJ dipulangkan dari RS jiwa Bangli.
Inovasi Dinsos Bicara ini adalah bertujuan untuk penguatan SDM ASN dan Non ASN di internal Dinsos Buleleng dengan kami memberikan kesempatan kepada setiap SDM untuk membuat makalah sekaligus memaparkan dalam pelaksanaan Apel setiap hari kerja.
Harapan kedepan dengan adanya inovasi Dinsos Bicara ini dapat memunculkan SDM-SDM yang unggul, berkualitas dan berani tampil didepan umum sehingga kualitas SDM Dinsos Buleleng berkembang agar bisa memberikan pelayanan publik yang maksimal dan optimal kepada Masyarakat, serta tetap menjaga solidaritas, kerjasama, kekompakan team work untuk memajukan Dinas Sosial kabupaten Buleleng.
#Dinsos_Hadir
#Dinsos_Bicara