#Dinsos_Hadir
Singaraja, 12 januari 2021
Kadis Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra, S.Sos, MM di damping Kasi Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Maman Wahyudi,S.Sos, Pendamping PKH Desa Bestala I Putu Cahya Mahardika berkunjung ke Desa Bestala ,Kecamatan Seririt guna memberikan bantuan alat bantu berupa kursi roda untuk lansia Disabilitas.
Pada kesempatan ini Kadis Sosial menyerahkan langsung secara simbolis kepada Ketut Normi, BD. Taman, Desa Bestala dengan disaksikan langsung oleh Anggota DPRD An. Gede Odi Busana, Perbekel Desa Bestala Bambang Erawan, Kadus BD. Taman An. Putu Yuliana, Babinkantibnas Putu Arya S, aparat Desa setempat dan tokoh masyarakat.
Ketut Normi selaku penerima bantuan mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Buleleng khususnya Dinas Sosial Buleleng telah memberikan bantuan kursi roda kepada dirinya. Yang bersangkutan mengatakan bantuan ini sangat berguna dan bermanfaat agar saya bisa beraktifitas sehari-hari.
Perbekel Desa Bestala terima kasih kepada Dinas Sosial kabupaten Buleleng yang telah langsung hadir guna membantu warga masyarakat kami, mudah-mudahan dengan bantuan kursi roda ini setidaknya bisa meringankan beban dari warga masyarakat kami.
Kadis Sosial Buleleng menyampaikan siang hari ini kita menindak lanjuti permohonan dari Perbekel Desa Bestala sehubungan adanya warga lansia dengan kategori sakit memerlukan kursi roda agar bisa beraktivitas dilingkungan rumahnya. Kita sudah tindak lanjuti semoga bantuan ini bermanfaat bagi yang bersangkutan jika nanti yang bersangkutan sudah sembuh kursi roda itu akan menjadi aset Desa yang tentunya bisa diberikan kepada warga yang membutuhkan kursi roda. #FE#