(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

DINSOS KABUPATEN BULELENG PERINGATI HUT TAGANA KE-18

Admin dinsos | 01 April 2022 | 191 kali

DINSOS KABUPATEN BULELENG PERINGATI HUT TAGANA KE-18


Singaraja, 1 April 2022

Dinas Sosial Kabupaten Buleleng memperingati Hari Ulang Tahun ,Taruna Siaga Bencana (TAGANA) Ke -18 di Desa Pegayaman, Kec. Sukasada dengan tema Sinergi bersama multipihak tagana memperkuat mitigasi bencana. 

Kegiatan peringatan HUT tagana ke-18 ini lebih mengutamakan kegiatan di lokasi-lokasi rawan bencana serta mengedepankan upaya mitigasi pengurangan resiko bencana seperti melaksanakan kegiatan bakti sosial penanaman pohon jati pada lokasi rawan bencana, maka dalam hal ini Kadissos menugaskan Kabid Linjamsos, Pekerja Sosial Ahli Muda Sub. Perlindungan Pasca Bencana  serta anggota tagana Kab. Buleleng untuk melaksanakan kegiatan tersebut. 

Kabid Linjamsos Yayan Sutrisna, S.Sos mengungkapkan, pada kesempatan yang berbahagia ini, kami atas nama pimpinan dinas sosial Kab. Buleleng melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka hari ulang tahun tagana yang ke- 18 tahun 2022, ia pun mengucapkan terima kasih kepada warga desa Pegayaman yang telah memfasilitasi serta rekan-rekan Tagana khususnya Tagana Sukasada. 

Ia juga memaparkan bahwa pagi hari ini akan dilakukan penanaman bibit jati camelina, di wilayah dusun lebah, desa Pegayaman, dan berharap melalui kegiatan ini bisa memberikan dampak yang positif terhadap proses penanganan kebencaaan.

Harapannya momentum Hut Tagana ini menjadi sepirit motivasi untuk lebih meningkatkan kedispilinan dan semangat pengabdian kepada masyarakat.

Dinsos Hadir