(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

"AUDENSI MENTOR KEMENSOS RI DAN UNDIKSHA BERSAMA PEJUANG MUDA KABUPATEN BULELENG"

Admin dinsos | 15 November 2021 | 145 kali

DINSOS HADIR

Senin, 15 November 2021

Kadis Sosial, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM, didampingi Korkab PKH, Gede Wirawan, yang bertempat di Ruang Kepala Dinas menerima kedatangan Mentor Internal, Ibu Eny Sulistyowati dari Kemensos, Mentor Eksternal, Ibu Nyoman Karina Wedhanti,S.Pd,M.Pd, serta Pejuang Muda yang turut hadir dalam audensi dan bimbingan dalam mengemban tugas yang terlaksana.

 

Kadissos menyambut baik audensi tersebut dan menyampaikan bahwa audensi mentor dengan para pejuang muda tersebut bisa secara lebih detail untuk konsultasi dalam melaksanakan kegiatan dan project yang akan diemban. Kemudian beliau mengharapkan pejuang muda ini bisa mengehatui kediaman warga KPM serta mengetahui data sebagaimana dalam menyalurkan ataupun kriteria sesuai dengan DTKS.

 

Selain itu, Mentor Eksternal menyampaikan , prpgram pejuang muda Buleleng yang dibahas nantinya bisa terealisasi. Syukurnya kegiatan ini berjalan dengan lancar dan kali ini membahas proposal sebaik mungkin.

 

Dari Ibu Eny Sulistyowati selaku Mentor Internal dari Kemensos dalam hal ini beliau menhampaikan, progress yang terlihat dari kegiatan sebelumnya prospeknya sudah sangat bagus, dalam artian tidak menjadi masalah yang perlu diselesaikan. Cuman beberapa hal yang dikordinasikan lebih agar uapaya dan usaha tercapai dengan maksimal. Kemudian, sinergitas ini diharapakan bisa saling berkontribusi dalam kesejahteraan masyarakat khususnya warga di Kabupaten Buleleng.

 

Harapan kedepannya dalam melaksanakan kegiatan dilapangan bisa tetap berupaya dalam memberikan informasi yang bertujuan dari kegiatan tersebut. Dan proposal yang kerjakan bisa lolos bisa mewakili Provinsi Bali.

 

DINSOS HADIR