(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Kunjungan DPRD Komisi IV Kabupaten Badung ke Dinsos Buleleng

Admin dinsos | 09 Maret 2023 | 96 kali

Singaraja,9 Maret 2023

#Dinsos_hadir

DPRD Komisi IV Kabupaten Badung Melaksanakan Kunjungan Kerja atau Study Banding ke Dinas Sosial Kabupaten Buleleng yang di koordinir langsung oleh Ketua Komisi IV DPRD Badung, I Made Suardana,SE yang beranggotakan 9 orang dari pimpinan dan anggota Komisi IV DPRD Badung (9/3).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM didampingi Sekretaris Dinas Sosial Buleleng,Putu Gopi Suparnaca,S.Sos serta Pejabat Fungsional dan ASN Lingkup Dinsos Buleleng menyangbut kedatangan dari DPRD Komisi IV Kab.Badung dalam hal Kunjungan Kerja terkait masalah Verifikasi dan Validasi Kemiskinan Ekstrem.

Untuk lebih lanjut, dalam sambutan Kepala Dinas Sosial Buleleng, Kariaman Putra menyampaikan dari data jumlah penduduk ekstrem awal sesuai SK Bupati Tahun 2023 Kabupaten Buleleng angka Kemiskinan Ekstrem menyentuh yakni 5.314 Kepala Keluarga (KK) dan di Verivali secara langsung terjun ke lapangan yakni menjadi 349 KK. Untuk diketahui, juga validasi dan verifikasi data tersebut terlaksana dari tanggal 1 Februari sampai dengan 25 Februari 2023. ujarnya".

Dengan harapan kedepan agar sinergitas, royalita, serta kerjasama tim untuk memverivali Kemiskinan Ekstrem ini dapat terlaksana dengan baik dan efisien, serta dapat mengatasi permasalahan di masyarakat Desa/Kelurahan dengan sinergitas bersama SDM Sosial PKH untuk terjun langsung ke lapangan dalam hal mencari data yang benar-benar objektif dan tepat sasaran.

Hasil dari kunjungan kerja DPRD Badung ke Dinas Sosial Kabupaten Buleleng apa yang sudah dilaksanakan dalam penanganan baik perbaikan data sampai dengan mem verifikasi uji kelayakan nantinya akan diterapkan dan mengikuti langkah-langkah dan upaya dalam menangani kemiskinan ektrem di Kabupaten Badung.

#Dinsos_hadir

#Puskesos_GCT