(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

Senam Sehat dan Gotong Royong Bersama Dinsos Buleleng

Admin dinsos | 15 Maret 2024 | 101 kali

Jumat, 15 Maret 2024

Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, Dinas Sosial Kabupaten Buleleng menggelar Apel pagi sekaligus senam sehat bersama di halaman depan Dinas Sosial Kab.Buleleng. Apel pagi dan senam sehat bersama ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM diikuti oleh seluruh SDM mulai dari pejabat struktural, fungsional, ASN dan Non ASN.

 

Senam sehat kali ini diikuti oleh seluruh pejabat struktural, fungsional dan staff Dinas Sosial Kab.Buleleng, Tujuan Senam sehat ini untuk meningkatkan kebugaran jasmani, mengembangkan keterampilan, serta menanamkan nilai mental spiritual kepada individu, sehingga penting menjaga Kesehatan serta kebugaran tubuh, agar dalam bekerja dan melaksanakan tugas-tugas dilapangan selalu sehat dan prima, kalau tubuh kita bugar dan pikiran fresh pekerjaan akan terselesaikan dengan baik.

 

Seusai melakukan senam sehat, Kepala Dinas Sosial Kab.Buleleng Putu Kariaman didampingi Sekretaris Dinsos Putu Gopi S bersama seluruh SDM laki-laki Dinsos Buleleng beserta Tagana Dinsos melakukan kegiatan gotong royong membantu kegiatan pembangunan rumah sejahtera terpadu (RST) di BD.Bululada, Desa Selat, Kec.Sukasada.

 

Harapan kedepan bagaimana kita terus meningkatkan kinerja, Kerjasama dan kekompakan team work di Dinas Sosial Kabupaten Buleleng,serta tingkatkan kinerja guna membantu program-program Pemerintah Daerah dalam menangani permasalahan kesejahteraan sosial serta untuk dapat meningkatkan mutu kualitas pelayanan publik  kepada masyarakat secara optimal dan efisien.

 

Dinsos_Hadir

Puskesos_GCT