Ikatan Kerohanian Hindu, PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Cabang Denpasar bersama Dinas Sosial Kabupaten Buleleng melaksanakan kegiatan sosial dengan mengunjungi Panti Asuhan Hindu Destawan yang berada di Desa Sawan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, sekaligus memberikan bantuan berupa uang dan sembako, Minggu (19/6).
Kegiatan ini sendiri digagas oleh Ikatan Kerohanian Hindu, PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Cabang Denpasar dengan harapan bantuan yang diberikan dapat meringankan beban anak-anak panti serta membantu persediaan sembako di Panti Asuhan tersebut sehingga bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini dilakukan untuk membangun persaudaraan, apalagi Panti Asuhan perlu mendapat perhatian dan uluran kasih dari semua pihak.
Bantuan yang diberikan ini merupakan wujud nyata kepedulian Ikatan Kerohanian Hindu, PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Cabang Denpasar untuk meringankan beban dan kesejahteraan anak-anak panti.
Download disini