Tetap Menjaga Komitmen Tingkatkan Kualitas SDM
Dinsos_GCT
Singaraja, 02 Desember 2024
Tetap menjaga komitmen tingkatkan kualitas SDM untuk memastikan bahwa pegawai memiliki keterampilan, pengetahuan, dan kompetensi yang dibutuhkan untuk mendukung kemajuan organisasi, SDM yang berkualitas akan langsung berkontribusi pada kinerja organisasi secara keseluruhan.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM menyampaikan pertama akan terus memotivasi diri tetap menjaga komitmen dalam rangka meningkatkan kualitas SDM di internal baik integritas, kedisiplinan, Attitude dan kerjasama team dalam melaksanakan tugas dan pekerjaan, kedua kita patut bersyukur Kabupaten Buleleng dipercaya kembali oleh Pemerintah Provinsi Bali dalam rangka menyambut Hari HKSN, Hari Disabilitas Nasional dan Hari Ibu yang akan terselenggara nanti tanggal 20 Desember 20214 tepatnya di Desa Mayong, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng.
Dengan adanya kepercayaan Pemerintah Provinsi Bali kepada Dinas Sosial Kabupaten Buleleng ini, akhirnya dapat berdampak positif bagi warga DTKS, yang mana akan ada 10 rumah yang betul-betul sangat tidak layak huni mendapat perhatian pada Hari HKSN, Disabilitas Nasional, serta Hari Ibu Tahun 2024 akan berlangsung kegiatan peletakan batu pertama untuk 2 unit RTLH (rumah tidak layak huni) khususnya di Desa Mayong Kec.Seririt, Kab.Buleleng.
Putu Kariaman mengingatkan kepada seluruh tenaga Non ASN yang telah mendapatkan jadwal agenda ujian seleksi PPPK Tahap 1 untuk lebih mempersiapkan diri dan tetap menjaga kesehatan agar dapat mengikuti tes seleksi PPPK dengan lancar. Kegiatan Apel pagi kali ini diikuti oleh seluruh pejabat struktural, Fungsional, ASN, PPPK. Non ASN dan Adik-adik Mahasiswa, Siswi magang/PKL.
Akhir kegiatan apel berlangsung penyerahan piagam gelar tanda jasa dan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya kepada 17 pegawai ASN sesuai dengan masa kerja pengabdian dari 10, 20 dan 30 Tahun.
#Dinsos_Hadir
#Dinsos_Bisa