(0362) 21248
dinsos@bulelengkab.go.id
Dinas Sosial

PEKSOS SUPERVISOR PKH BERIKAN LDP KEPADA KORBAN TSUNAMI SELAT SUNDA

Admin dinsos | 03 Januari 2019 | 889 kali

Banten, 31 Desember 2018. Sepekan pasca gelombang Tsunami menerjang pesisir wilayah pantai Banten, meninggalkan trauma bagi warga terutama wanita dan anak-anak. Pekerja Sosial Supervisor Program Keluarga Harapan (PKH) memberikan Layanan Dukungan Psikososial (LDP) kepada korban yang masih mengalami trauma dibeberapa titik posko pengungsian.

"Tim LDP PKH diturunkan sebagai bentuk keikutsertaan SDM PKH dalam penanganan korban yang terdampak bencana Tsunami baik di Provinsi Banten maupun Lampung", ujar Kasubdit  Sumber Daya Direktorat Jaminan Sosial Keluarga Kementerian Sosial, Rr. E. Sulistyaningsih, dalam kunjungannya ke Posko Penyintas Korban Bencana Tsunami di Pandeglang, (31/12/ 2018).

Ia menjelaskan Layanan Dukungan Psikososial PKH yang dikomandoi oleh Pekerja Sosial Supervisor ini,  penting dilakukan untuk membantu meringankan beban para penyintas yang berada di posko-posko pengungsian.

"Selain memberikan LDP, mereka (SDM PKH) melakukan tugas penting yaitu pendataaan kepada Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH) yang terdampak terutama yang hilang kartu kepesertaan dan Buku Tabungannya" ujarnya.

Sementara itu salah satu Pekerja Sosial Supervisor PKH Muhamad Silmi mengatakan bahwa LDP bertujuan untuk mendampingi individu atau kelompok yang mengalami trauma.

"Hari ini kami melakukan kegiatan dengan anak-anak penyintas korban bencana, mengajak mereka bermain, membacakan cerita dan mewarnai", ujarnya.

Selain itu ia menambahkan bahwa kegiatan LDP bukan hanya anak-anak yang menjadi sasaran kegiatan tapi ibu-ibu dan bapak-bapak yang menjadi korban bencana.

"Kami menyusun kegiatan setiap hari, dan untuk ibu-ibu kami ada materi khusus kegiatan diantaranya Family Development Seassion (FDS)" paparnya

Ia menjelaskan rekan tim Pekerja Sosial Supervisor lainya di tugaskan di beberapa titik di yakni Posko Labuan, Angsana, Carita dan Cikadu Tanjung Lesung. P

 

Sumber : https://www.kemsos.go.id/berita/peksos-supervisor-pkh-berikan-ldp-kepada-korban-tsunami-selat-sunda