Tanggal Agenda | : | 29 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | Pelepasan Pegawai Pensiun “Masa Purna Tugas “. Singaraja,29 Mei 2023 Bertempat di halaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng berlangsung kegiatan Apel Pagi sebagai wujud berntuk Disiplin pegawai, Apel kali ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM dengan diikuti oleh seluruh pegawai baik Pejabat Fungsional, ASN dan Non ASN. Putu Kariaman dengan tegas menyampaikan bahwa Disiplin pegawai merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) serta bertepatan dengan Hari Lanjut Usian Nasional Kadis Sosial Buleleng melepas salah satu pegawai yang sudah memasuki masa Purna Tugas/Pensiun sembari memberikan ucapan selamat memasuki masa purna tugas/pensiun kepada Ketut Sugata,SH selaku Kepala UPTD Monument Tri Yudha Sakti, semoga masa pensiun ini dapat dinikmati dengan penuh rasa kebahagian dan suka cita. Pada kesempatan ini Putu Kariaman memberikan bingkisan berupa souvenir langsung kepada Ketut Sugata,SH sebagai ungkapan rasa cinta dan terimakasih yang selama ini sudah mengabdi, Dedikasi, Integritas luar biasa untuk Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, dengan memberian bingkisan berupa Uang Suka Duka, Kado dari Dharma Wanita dan Bingkisan ungkapan dari masing-masing Bidang. Di penghujung acara, Ketut Sugata nampak begitu terharu saat menerima ungkapan cinta dan terimakasih yang direfleksikan dalam bentuk souvenir dari Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng. Kesempatan inipun tidak disia-siakan untuk berfoto bersama keluarga besar Dinas Sosial Kabupaten Buleleng. Keceriaan pun mewarnai, penuh suka cita seolah menutup kesedihan yang sempat terbersit di awal. Harapan kedepan semoga kedisiplinan antar pegawai ini tetap terjaga, dan semakin meningkat menjadi lebih baik, bagus dan maksimal, serta akurat sehingga dapat memberikan pelayan publik yang baik kepada masyarakat. #Dinsos_hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 29 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | #Dinsos_Hadir Senin 29 Mei 2023 Atensi Lansia Viral di Medsos Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM, mendatangi rumah lansia atas nama Ketut Sandria (83 th) yang beralamat di Dusun Lebah Sari, Desa Unggahan, Kecamatan Seririt. Dalam home visit ini Kadis Sosial Kariaman, didampingi bersama aparat desa ke rumah lansia yang sempat viral di medsos karena tidak memliki rumah/lahan dan tinggal didalam gubuk atau tidak layak huni. Kendati demikian, setelah di cek oleh Korcam PKH dan Pendamping PKH Desa setempat, lansia tersebut sudah mendapatkan program yakni PKH namun di berada di family lain dan sudah masuk ke dalam DTKS. Namun untuk Jaminan Kesehatan masih belum memiliki. I Ketut Nasa selaku Perbekel Desa Unggahan menyampaikan terma kasih atas atensi dari Kadis Sosial Buleleng. “ dalam hal ini saya sangat berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam hal ini Dinas Sosial Buleleng yang secara langsung turun ke warga kami untuk mengecek atas adanya berita yang viral di media sosial”. “Dengan adanya kegiatan tersebut nantinya Dinsos Buleleng berharap akan segera diusulkan bantuan program bedah rumah, dan secara adminitrasi agar di proses terlebih dahulu kemudian akan diajukan ke Kementerian Sosial Republik Indonesia",ujar Kadis Sosial, Kariaman Putra yang menjelaskan pada saat di kediaman lansia atas nama Ketut Sandria tersebut. Dengan akhir kegiatan atensi ini juga diserahkan bantuan yang berupa sembako, selimut, matras dan terpal. #Dinsos_Hadir #Puskessos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 26 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | Singaraja,26 Mei 2023 Awali Pagi dengan Senam sehat Bersama, dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Pelayanan rehabilitasi Sosial maman Wahyudi S.Sos mewakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM diikuti oleh Seluruh Karyawan/Karyawati Dinas Sosial Kab. Buleleng. Pelaksanaan senam bersama dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kebugaran para pegawai untuk menjaga Imun Tubuh agar tetap sehat dan prima, sehingga dalam dapat memberikan pelayanan publik yang prima dan optimal kepada masyarakat. Harapan kedepan Dinsos Buleleng akan terus melakukan aktivitas senam sehat Bersama setiap hari jumat, agar tubuh tetap sehat dan bugas serta tetap menjaga kekompakan dan Kerjasama team. Dinsos_Hadir |
Tanggal Agenda | : | 25 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | #Dinsos Hadir Singaraja, 25 Mei 2023 Tim monev DTKS yang terdiri dari opd terkait seperti Bappeda,PMD,Camat Buleleng,Kejaksaan,Polres, Babinsa, dan Inspektorat kali ini menyasar wilayah Kecamatan Buleleng yakni di Desa Petandakan dan Alassangker, yang dimana hal tersebut menindaklanjuti SK Bupati Buleleng terkait Tata Kelola DTKS dan arahan Ketua Tim Monev/Bapak Sekda Kabupaten Buleleng, sesuai pembahasan pertemuan Rakor Senin kemarin di Ruang Kerja Sekda Buleleng (22/05). Tujuan diebetuknya adanya Tim Monev tersebut ialah selain adanya pengawasan dan pembinaan terhadap tata kekola DTKS di Desa/Kelurhan juga agar data DTKS menjadi lebih valid dan akurat sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta program perlindungan sosial menjadi lebih tepat sasaran. Lebih lanjut, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, I Putu kariaman Putra,S.Sos,MM, memimpin langsung dalam kegiatan uji petik lapangan verivali DTKS yakni di lokasi pertama Desa Petandakan dan lokasi kedua di Desa Alassangker. “Dalam beberapa kendala yang terjadi saat ini, Pemerintah Kabupaten Buleleng berupaya maksimal dalam menemukan solusi, sehingga data DTKS menjadi lebih optimal dengan dibentuknya tim monitoring dan evaluasi tata kelola DTKS Kabupaten Buleleng”, ujarnya saat diterima di Kantor Perbekel Desa Petandakan yang disambut baik oleh Wayan Joni Arianto selaku Kepala Desa Petandakan. " Dengan adanya kegiatan uji petik lapangan veruvali DTKS ini kami dari Pemerintah Desa sangat dibantu dalam penyesuaian memvalidkan data DTKS, dalam itu kami akan menindaklanjuti lagi verifikasi dtks tersebut melalui musyawarah desa. Sehingga nantinya presentase pengajuan di DTKS menjadi berkurang dibandingkan dengan sebelumnya", ujar Kepala Desa Petandakan Wayan Joni yang dimintai statement terkait kegiatan tersebut. Kegiatan tersebut juga didampingi oleh Kabid Linjamsos Yayan Sutrisna, Korkab PKH, Babinsa,Bhabinkatibmas, dan Aparat Desa setempat. #Dinsos Hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 23 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | Pentingnya Sosialisasi Penyaluran BSU dan Tata Kelola Pemutahiran Data DTKS #Dinsos_hadir Singaraja,23 Mei 2023 Bertempat di dihalaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Kadis Sosial Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM memimpin apel pagi dengan diikuti oleh Pejabat fungsional,ASN maupun Non ASN (23/5). Kadissos, Putu Kariaman saat memimpin apel tegaskan kembali 2 program kegiatan penting Dinsos Buleleng yakni pertama Pentingnya sosialisasi dan pemahaman terkait Penyaluran BSU di tingkat Desa/Kelurahan dan kedua tata kelola Pemutahiran Data DTKS agar sesuai kriteria. Point pertama pentingnya Sosialisasi Penyaluran BSU di Tingkat Desa/Kelurahan tujuannya untuk mengantisipasi agar tidak terjadi polemik di masyarakat,dengan cara memberikan pemahaman langsung kepada Lurah/Perbekel di masing-masing Desa/Kelurahan terkait teknis penyaluran BSU. Karena pola penyaluran BSU yang sekarang berbeda dengan yang sebelumnya, Penerima manfaat dan warga disabilitas akan diberikan kartu yang sudah terisi saldo dengan waktu yang ditentukan, bisa langsung mengambil BSU lewat LPD/Bumdes di masing-masing Desa/Kelurahan sehingga tidak perlu datang ke BPD.Sehingga dapat memudahkan warga masyarakat penerima manfaat dalam pengambilan bantuan BSU, mempersingkat waktu dan mengurangi beban biaya. Point kedua yang dibahas terkait tata kelola Pemutahiran Data DTKS agar sesuai kriteria yang sudah ditentukan, dengan cara membentuk Tim Khusus Monitoring evaluasi bersinergi dengan Kejaksaan,Polres dan OPD Terkait. Kegiatan ini merupakan bentuk kewajiban kita Dinas Sosial Kabupaten Buleleng dengan memberikan edukasi dan pemahaman sejelas-jelasnya kepada Perbekel/Lurah agar dalam pengusulan data DTKS seduai dengan kreteria yang telah ditentukan. #Dinsos_hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 23 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | Atensi Bencana Kebakaran #Dinsos_hadir Singaraja, 23 Mei 2023 Musibah kebakaran yang dialami oleh warga atas nama Ketut Sumerta berumur 26 tahun yang bertempat di Desa Gerokgak Kecamatan Gerokgak pada hari selasa (16/5) kemarin. Sehingga mengakibatkan rumah tersebut hangus terbakar yang melalap sejumlah barang seperti Kasur,Tv,Bantal,Lemari, Kabel Roll,dan barang lainnya. Berdasarkan surat tersebut, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, dalam tupoksinya yakni perlindungan jaminan sosial pasca bencana langsung bergerak memberikan bantuan yang berupa Peralatan Foodware, beras 10kg, terpal, matras, sembako, selimut dan sekira nantinya bisa meringankan beban keluarga yang terkena musibah. Kadis Sosial Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM, didampingi Korcam PKH Gerokgak dan Perangkat Desa setempat secara langsung memberikan bantuan bencana yang secara simbolis diterima oleh Perbekel Desa Gerokgak, I Nyoman Wijaya. Lebih lanjut, dimintai statement Perbekel Gerokgak Wijaya, menjelaskan bahwasannya terkait sebab kebakaran tersebut akibat dari sebuah kabel roll yang terlalu panas di bawah kasur dan menyebabkan terjadinya kebakaran yang begitu serius dan ucapan terima kasih kepada Pemkab Buleleng ataupun Dinsos Buleleng atas bantuan yang diberikan serta nantinya bantuan yang diterima akan diberikan langsung oleh korban musibah kebakaran, tegasnya”. Untuk itu diharapkan nantinya kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada terhadap apapun yang terjadi sebelumnya dan tak menentu serta bisa bersinergi apabila menemui kejadian bencana alam langsung menghubungi pihak terkait. #Dinsos_hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 22 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | Rapat Persiapan Penyaluran BSU dan Monev DTKS #Dinsos_hadir Singaraja,22 Mei 2023 Bertempat di ruang rapat Dinsos Buleleng,dibuka langsung oleh Kadis Sosial Buleleng, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM didampingi Sekdis Sosial, Putu Gopi Suparnaca,S.Sos serta para Kepala Bidang lainnya (22/5). Dalam hal ini Kadissos, Kariaman Putra juga menyampaikan kepada SDM PKH agar bisa mengawasi dan mendampingi KPM BSU khususnya untuk para warga Disabilitas dan Kemiskinan Extrim pada saat pengisian formulir sekaligus penyerahan kartu yang bernama E-BSU Buleleng , dan nantinya penyerahan kartu BSU tersebut akan disalurkan secara langsung pada Minggu ke 4 bulan Mei 2023. Untuk lebih lanjut, dari hal kegiatan selanjutnya yaitu uji petik Verivali DTKS yang sudah terlaksana di Kelurahan Kampung Anyar, yang dimana maksud dan tujuan program ini yakni untuk meningkatkan kualitas dan pemahaman sdm operator tentang tata kelola DTKS ditiap Desa/Kelurahan serta memastikan data tersebut terdaftar di dalam DTKS dengan secara riil sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Kegiatan ini membahas terkait persiapan penyaluran BSU Disabilitas dan Kemiskinan Ekstrim serta Monev DTKS. Dengan harapan kedepan supaya nanti bisa menjelaskan secara terperinci kepada masyarakat dengan adanya pemadanan data khsususnya di Desa/Kelurahan dan kiranya data tersebut menjadi objektif,baik,jujur,serta tepat sasaran. Hadir pula Korkab PKH, Gede Wiryawan, masing-masing Korcam PKH, serta beberapa Pendamping PKH dan TKSK #Dinsos_hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 22 Mei 2023 |
Isi Agenda | : | Tegas Lugas Paparkan Standar Pelayanan Publik Menuju WBK ( Wilayah Bebas Dari Korupsi) Dinsos_Hadir Singaraja, 22 Mei 2023 Bertempat dihalaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, berlangsung kegiatan Apel Pagi dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Buleleng Putu Gopi Suparnaca,S.Sos mewakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM diikuti oleh seluruh Pejabat fungsional,ASN maupun Non ASN. Sekdis Sosial Gopi S, mewakili Kadis Sosial memberikan pengarahan untuk berkomitmen bersama guna mewujudkan wilayah Zona Integritas Dinsos Buleleng menuju WBK dan berkomitmen bersama untuk mewujudkan standar pelayanan publik yang maksimal Pada kesempatan ini dua orang pejabat funsional maju kedepan untuk menjelaskan dan memaparkan standar pelayanan publik menuju WBK (Wilayah Bebas Dari Korupsi), Dimana kegiatan pemaparan ini akan berlanjut dilakukan mulai dari Pejabat Fungsional,ASN sampai Tenaga Non ASN. Harapan kedepan melalui pembangunan Zona Integritas ini unit kerja yang telah mendapat predikat WBK, unit kerja tersebut diberikan kebebasan untuk bekerja dengan benar sesuai dengan ketentuan perundangan-undangan. Dinsos_Hadir |