Tanggal Agenda | : | 26 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Hari ke-3 Penyaluran BSU (Bantuan Sosial Uang) #Dinsos_hadir Singaraja, 26 Juli 2023 Menindaklanjuti arahan Pj. Bupati Buleleng dalam mengentaskan kemiskinan ekstrem. Dinas Sosial Kabupaten Buleleng di bulan Juli 2023 meluncurkan program Bantuan Sosial Uang (BSU) yang bersumber dari Dana APBD Buleleng kepada Penyandang Disabilitas kurang mampu yang belum mendapatkan program bantuan sosial dan Masyarakat kategori miskin ekstrem yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Bantuan BSU berupa uang sebanyak Rp.450.000 per bulan selama 8 bulan, dari bulan Mei hingga Desember 2023, dana BSU yang cair saat ini yakni baru 2 bulan, periode Mei dan Juni 2023. Pencairan BSU Penyandang Disabilitas dan Kategori Kemiskinan Ekstrem di 2 (dua) Kecamatan yaitu Kecamatan Seririt dan Kecamatan Sawan, pada hari ini dimonitor secara langsung oleh Kepala Dinas Sosial I Putu Kariaman Putra, S.Sos.MM didampingi Kepala Bidang Pelayanan Rehabilitasi Sosial Mamam Wahyudi, S.Sos Kadis, Kariaman mengharapkan pencairan bantuan BSU di hari ke-3 ini dapat membantu masyarakat kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan dasar sehari-harinya dan agar kiranya bisa meringankan beban untuk menjelang hari raya Suci Galungan dan Kuningan di Kabupaten Buleleng. Total penerima bantuan untuk Kecamatan Seririt untuk BSU Penyandang Disabilitas 169 orang dan BSU Kategori Kemiskinan Ekstrem 63 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sedangkan untuk Kecamatan Sawan penerima manfaat BSU kategori Penyandang Disabilitas 145 orang dan BSU Kategori Kemiskinan Ekstrem 4 KPM. Pencairan BSU dilaksanakan atas kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan PT Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja dan Seririt. Untuk Kecamatan Seririt pencairan bantuan dipusatkan di 2 lokasi yaitu di Kantor Desa Tangguwisia dan Kantor Desa Lokapaksa Sedangkan untuk Kecamatan Sawan dipusatkan 3 lokasi yaitu di Kantor Desa Sinabun, Monumen Perjuangan Jagaraga dan Kantor Desa Bebetin. #Dinsos_hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 26 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Apel Pagi, Wujud Disiplin dan Tanggung Jawab Pegawai Singaraja,26 Juli 2023 Apel pagi merupakan suatu kewajiban bagi setiap pegawai, bertemoat di halaman depan Dinas Sosial Kab.Buleleng Apel pagi ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinsos Buleleng Putu Gopi Suparnaca,S.Sos mewakili Kepala Dinas Sosial Kab.Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos diikuti seluruh Pejabat struktural,Fungsional,ASN dan Non ASN. Gopi S memberikan arahan kepada seluruh pegawai untuk tetap melaksanakan Disiplin dan tingkatkan kinerja, serta tidak hanya itu Gopi S menyampaikan hasil Rapat di Kantor Gubernur terkait kemiskinan ekstrem kita sudah sangat baik sehingga banyak Dinsos Kabupaten lain ingin menduplikat program kerja kita melalui produk layanan inovasi Puskesos GCT guna menangani masalah kesejahteraan sosial. Harapan kedepan Dinas Sosial Buleleng akan terus berinovasi agar mampu memberikan pelayanan publik yang optimal kepada masyarakat serta perkuat kembali rasa solidaritas, sinergitas dan kerjasama team untuk mewujudkan Dinas Sosial yang lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarajat. #Pemkab_Buleleng #Puskesos_GCT #Dinsos_Hadir |
Tanggal Agenda | : | 25 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Penyaluran BSU Penyandang Disabilitas & Miskin Ekstrem Hari ke-2 di Kec. Buleleng dan Kec. Busungbiu Dinsos Hadir GCT Singaraja, 25 Juli 2023 Menindak lanjuti arahan Pj. Bupati Buleleng dalam mengentaskan kemiskinan ekstrim Dinas Sosial Kabupaten Buleleng di bulan Juli 2023 mengucurkan program Bantuan Sosial Uang (BSU) yang bersumber dari APBD Buleleng kepada Penyandang Disabilitas kurang mampu yang belum mendapatkan program bantuan sosial dan Masyarakat kategori miskin ekstrem yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Bantuan BSU berupa uang sebanyak Rp 450 ribu per bulan selama 8 bulan, dari bulan Mei hingga Desember 2023, dana BSU yang cair saat ini yakni baru 2 bulan, periode Mei dan Juni 2023. Hari ini Pencairan BSU Penyandang Disabilitas dan Kategori Kemiskinan Ekstrem di 2 (dua) Kecamatan yaitu Kecamatan Buleleng dan Kecamatan Busungbiu Total penerima bantuan untuk Kecamatan Buleleng untuk BSU Penyandang Disabilitas 370 orang dan BSU Kategori Kemiskinan Ekstrem 12 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sedangkan untuk Kecamatan Busungbiu penerima manfaat BSU kategori Penyandang Disabilitas 148 orang dan BSU Kategori Kemiskinan Ekstrem 44 KPM. Pencairan bantuan BSU dilaksanakan agar dapat membantu masyarakat kurang mampu memenuhi kebutuhan dasar apalagi menjelang hari raya Galungan dan Kuningan. Pencairan BSU dilaksanakan atas kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan PT Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja dan Seririt. Untuk Kecamatan Buleleng pencairan bantuan dipusatkan di 4 lokasi yaitu di Kantor Lurah Banyuning, Balai Posyandu Kelurahan Beratan, Kantor Lurah Banjar Jawa dan Wantilan Desa Anturan. Sedangkan untuk Kecamatan Busungbiu dipusatkan 3 lokasi yaitu di Kantor Desa Busungbiu, Kantor Desa Kedis dan Gedung Serbaguna Desa Pucak Sari Dengan program BSU ini diharapkan pengentasan kemiskinan di Buleleng dapat lebih cepat tercapai, serta masyarakat lebih sejahtera. Dinsos Hadir GCT |
Tanggal Agenda | : | 25 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Musyawarah Cabang Ke-XII LVRI Buleleng Tahun 2023 Singaraja, 25 Juli 2023 Dinsos Hadir Pj. Bupati Buleleng dalam hal ini diwakili Sekda Buleleng I Gede Suyasa secara resmi membuka Musyawarah Cabang (Muscab) ke-XII, Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Buleleng tahun 2023 di Wantilan Praja Winangun Kantor Bupati Buleleng, Selasa (25/7). Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Dewan Pimpinan LVRI Provinsi Bali, Ketua LVRI Kab. Buleleng, Ketua DPRD Kab. Buleleng, Komandan Kodim 1609, Kapolres, Sektetaris Daerah Kab. Buleleng, Kepala Bagian Kesra, Direktur Perumda Air Minum Tirta Hita, Kepala RRI, Ketua PEPABRI Kab. Buleleng, Kepala KAMINVETCAD IX/19 Buleleng Dalam sambutan yang dibacakannya, Sekda I Gede Suyasa menyampaikan kebanggaan bisa hadir sekaligus membuka kegiatan Muscab ke XII LVRI Kab. Buleleng, sekaligus mengapresiasi organisasi LVRI yang masih tetap eksis dan solid dalam mendarmabaktikan diri untuk bangsa dan negara. Harapannya melalui muscab ke XII LVRI ini akan lahir gagasan-gagasan yang inovatif untuk perkembangan dan kemajuan LVRI serta tetap semangat menjalankan program untuk mendukung pembangunan di kabupaten buleleng. Ketua LVRI Kab. Buleleng Wayan Suwanda melaporkan Markas cabang LVRI telah membuat laporan kegiatan kerja selama bertugas. Buku laporan pertanggungjawaban telah dikirim ke ranting-ranting untuk mempersiapkan calon peserta muscab yang ditunjuk ranting. Selanjutnya, acara pemilihan Dewan Pimpinan Cabang Legiun Veteran RI Kabupaten Buleleng dilaksanakan dan memutuskan Wayan Suwanda. BA kembali sebagai ketua LVRI. Jabatan wakil ketua terpilih Nyoman Punduh, SH, Ketut Mangku sebagai Bendahara dan Ketut Mastha sebagai Kabag Organisasi Kesejahteraan Anggota dan Administrasi Veteran masa bhakti 2023 s/d 2028. Dinsos Hadir Singaraja, 25 Juli 2023 Dinsos Hadir Pj. Bupati Buleleng dalam hal ini diwakili Sekda Buleleng I Gede Suyasa secara resmi membuka Musyawarah Cabang (Muscab) ke-XII, Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Buleleng tahun 2023 di Wantilan Praja Winangun Kantor Bupati Buleleng, Selasa (25/7). Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Dewan Pimpinan LVRI Provinsi Bali, Ketua LVRI Kab. Buleleng, Ketua DPRD Kab. Buleleng, Komandan Kodim 1609, Kapolres, Sektetaris Daerah Kab. Buleleng, Kepala Bagian Kesra, Direktur Perumda Air Minum Tirta Hita, Kepala RRI, Ketua PEPABRI Kab. Buleleng, Kepala KAMINVETCAD IX/19 Buleleng Dalam sambutan yang dibacakannya, Sekda I Gede Suyasa menyampaikan kebanggaan bisa hadir sekaligus membuka kegiatan Muscab ke XII LVRI Kab. Buleleng, sekaligus mengapresiasi organisasi LVRI yang masih tetap eksis dan solid dalam mendarmabaktikan diri untuk bangsa dan negara. Harapannya melalui muscab ke XII LVRI ini akan lahir gagasan-gagasan yang inovatif untuk perkembangan dan kemajuan LVRI serta tetap semangat menjalankan program untuk mendukung pembangunan di kabupaten buleleng. Ketua LVRI Kab. Buleleng Wayan Suwanda melaporkan Markas cabang LVRI telah membuat laporan kegiatan kerja selama bertugas. Buku laporan pertanggungjawaban telah dikirim ke ranting-ranting untuk mempersiapkan calon peserta muscab yang ditunjuk ranting. Selanjutnya, acara pemilihan Dewan Pimpinan Cabang Legiun Veteran RI Kabupaten Buleleng dilaksanakan dan memutuskan Wayan Suwanda. BA kembali sebagai ketua LVRI. Jabatan wakil ketua terpilih Nyoman Punduh, SH, Ketut Mangku sebagai Bendahara dan Ketut Mastha sebagai Kabag Organisasi Kesejahteraan Anggota dan Administrasi Veteran masa bhakti 2023 s/d 2028. Dinsos Hadir |
Tanggal Agenda | : | 24 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Penyaluran BSU Penyandang Disabilitas & Miskin Ekstrem di Kec. Kubutambahan dan yg Kec. Gerokgak Dinsos Hadir GCT Singaraja, 24 Juli 2023 Menindak lanjuti arahan Pj. Bupati Buleleng dalam mengentaskan kemiskinan ekstrim Dinas Sosial Kabupaten Buleleng di bulan Juni 2023 mengucurkan program Bantuan Sosial Uang (BSU) yang bersumber dari APBD Buleleng ditujukan kepada Penyandang Disabilitas kurang mampu yang belum mendapatkan program bantuan sosial dan Masyarakat kategori miskin ekstrem yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Bantuan BSU berupa uang sebanyak Rp 450 ribu per bulan selama 8 bulan, dari bulan Mei hingga Desember 2023, dana BSU yang cair saat ini yakni baru 2 bulan, periode Mei dan Juni 2023. Hari ini Pencairan BSU Penyandang Disabilitas dan Kategori Kemiskinan Ekstrem di 2 (dua) Kecamatan yaitu Kecamatan Kubutambahan dan Kecamatan Gerokgak. Total untuk Kecamatan Kubutambahan Penerima Manfaat BSU Penyandang Disabilitas 175 orang dan BSU Kategori Kemiskinan Ekstrem 22 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan Total untuk Kecamatan Gerokgak penerima BSU Penyandang Disabilitas 188 orang dan BSU Kategori Kemiskinan Ekstrem 30 KPM. Pencairan bantuan BSU dilaksanakan agar dapat membantu masyarakat kurang mampu memenuhi kebutuhan dasar apalagi menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Pencairan BSU dilaksanakan dengan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan PT Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja dan Seririt. Untuk Kecamatan Kubutambahan pencairan bantuan dipusatkan di Desa Kubutambahan, Desa Depeha dan Desa Bontihing. Sedangkan untuk Kecamatan Gerokgak dipusatkan di Desa Celukan Bawang, Desa Sanggalangit dan Desa Penjarakan. Dengan program BSU ini diharapkan pengentasan kemiskinan di Buleleng dapat lebih cepat tercapai, serta masyarakat lebih sejahtera. Dinsos Hadir GCT |
Tanggal Agenda | : | 24 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Singaraja, 24 Juli 2023 Apel pagi merupakan suatu kewajiban bagi setiap pegawai, bertempat di halaman depan Dinas Sosial Kab.Buleleng Apel pagi ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kab.Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos diikuti seluruh Pejabat struktural,Fungsional,ASN dan Non ASN. Kadissos, Putu Kariaman memberikan arahan kepada seluruh pegawai untuk tetap melaksanakan disiplin dan persiapan dalam hal penilaian ombudsman serta tetap menggunakan kelengkapan atribut kerja untuk lebih memantapkan persiapan penilaian Ombusman terkait pelayanan publik pada kamis 27 Juli 2023 nanti. Di kegiatan selanjutnya, secara serentak dilaksanakan kegiatan penyaluran bantuan BSU untuk masyarakat katagori termasuk dalam kemiskinan ekstrem dan Disabilitas Non Program yang belum masuk dalam DTKS di Kecamatan Kubutambahan dan Gerokgak, dan nantinya difasilitasi sesuai dengan jadwal yang ditentukan oleh pihak Bank BPD Bali yang akan menggunakan Mobil M-Banking di masing-masing Desa/Kelurahan. Harapan kedepan Dinas Sosial Buleleng akan terus berinovasi agar mampu memberikan pelayanan publik yang optimal kepada masyarakat serta perkuat kembali rasa solidaritas, sinergitas dan kerjasama team untuk mewujudkan Dinas Sosial yang lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. #Pemkab_Buleleng #Puskesos_GCT #Dinsos_Hadir |
Tanggal Agenda | : | 21 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Gotong Royong Atensi Lansia di Desa Lokapaksa #Dinsos_Hadir GCT Singaraja, 21 Juli 2023 I Gusti Ketut Arca asal BD. Bukit Sakti Desa Lokapaksa Kec.Seririt. Beliau merupakan fakir miskin dan penyandang disabilitas sensorik netra sebagai penerima bantuan Rumah Sejahtera Terpadu (RST) dari Kementerian Sosial RI. Bantuan yang diberikan berupa bahan rumah sedangkan untuk pengerjaan dilaksanakan secara gotong royong mulai peletakan batu pertama oleh PJ Bupati Buleleng pada 12 Juli 2023 lalu sampai dengan hari ini sudah berlangsung 1 mingu dengan menggandeng Relawan dari unsur TNI Koramil 03 Seririt, Tagana Dinsos Buleleng, Pramuka Peduli Kwarcab Buleleng, Linmas Desa Lokapaksa, Karang Taruna Desa Lokapaksa dan kerabat keluarga penerima manfaat. Pembangunan Rumah Sejahtera Terpadu untuk saat ini prosesnya masih sekitar 70 %, kemungkinan pembangunan rumah dari I Gusti Ketut Arca akan rampung dalam tempo 2 minggu kedepan. Dilokasi kedua sekitar jarak 1 Km dari rumah I Gusti Ketut Arca Dinsos Buleleng bersama, Pol PP Kec. Seririt, Pramuka Peduli Kwarcab Buleleng, Perangkat Desa Lokapaksa bersama-sama membersihkan rumah seorang lansia an I Gusti Made Sukasini berumur 69 tahun yang tinggal sendiri di sebidang dengan rumah tidak layak huni dengan dinding dipenuhi dengan karung bekas serta dikelilingi sampah sampah, keseharian yang bersangkutan hanya mengandalkan penghasilan dari mengumpulkan botol plastik bekas untuk pemenuhan hidup. Kedepan setelah kegiatan pembersihan akan ada upaya perbaikan rumah agar menjadi layak huni dengan melibatkan stakeholder terkait termasuk mendayagunakan potensi yang ada. Diakhir kegiatan Kadis Kariaman didampingi Para Kabid serta Perangkat Desa Lokapaksa secara langsung menyerahkan bantuan kepada yang bersangkutan seperti terpal dan selimut untuk memberikan rasa hangat terutama ketika yang bersangkutan sedang tidur. #Dinsos_Hadir GCT |
Tanggal Agenda | : | 20 Juli 2023 |
Isi Agenda | : | Home Visit Warga Sakit Kronis dan Tidak Mampu Dinsos_Hadir GCT Singaraja, 20 Juli 2023 I Kadek Suandra, 55 tahun asal dari BD. Sari Mekar Desa Pemuteran Kec. Gerokgak yang mengidap sakit saraf pada kaki sejak 2 bulan dikarenakan yang bersangkutan 5 bulan lalu terjatuh saat bekerja di tambak ikan. Saat ini yang bersangkutan tidak mampu untuk berdiri, sebelumnya sudah mendapatkan perawatan di RS Pratama, tetapi dikarenakan terkendala biaya Senin, 24 Juli 2023 mendatang yang bersangkutan selanjutnya akan melakukan kontrol kembali di RS Pratama Tanguwisia dan akan dirujuk ke RS Kasih Ibu Tabanan Di lokasi kedua berlokasi di BD. Karangsari Desa Banyupoh Kec. Gerokgak An Putu Agus Suastama yang merupakan warga tidak mampu, kondisi rumah yang bersangkutan sangat memperihatinkan dinding hanya menggunakan bambu serta atap dari terpal, keseharian Agus hanya bekerja sebagai buruh serabutan, dari hasil asesmen Putu Agus sudah masuk DTKS dan dulunya pernah mendapatkan program bantuan BLT tetapi mengalami pergeseran sehingga saat ini yang bersangkutan sudah tidak menerima bantuan BLT lagi. Dilokasi terakhir yaitu di BD. Mertasari, Desa Patas, Kec. Gerokgak An Kadek Darsana, usia 23 tahun yang kesehariannya sebagai buruh serambutan, yang bersangkutan saat ini masih belum bisa bekerja seperti biasanya mengingat 1 Juli 2023 lalu Darsana terjatuh dari pohon ental (Lontar) pada saat akan mencari tuak, sehingga pada bagian tubuhnya mengalami luka parah sampai 6 jaritan pada tangan. Hasil asesmen Darsana sudah masuk DTKS dan memiliki JKN KIS PBI Aktif. Di setiap akhir kunjungan Kadissos didampingi Korcam PKH Kec. Gerokgak , Perbekel Desa setempat, Perangkat Desa setempat, Pendamping PKH Desa Setempat, dan TKSK Kec.Gerokgak secara langsung menyerahkan bantuan berupa paket sembako guna meringankan beban dalam pemenuhan kebutuhan keseharian warga tersebut. #Dinsos_Hadir GCT |