Tanggal Agenda | : | 20 September 2023 |
Isi Agenda | : | #Dinsos_Hadir Rabu, 20 September 2023 Penguatan Operator Siks-Ng Desa/Kelurahan Se-Kab.Buleleng dan SDM PKH Dalam Verivali Kelayakan DTKS Kepala Dinas Sosial I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM, yang kali ini diwakili oleh Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial, Yayan Sutrisna,S.Sos, mengungkapkan adanya verifikasi kelayakan DTKS nonprogram dengan tujuan meningkatkan kualitas riil data dalam program perlindungan sosial di Kabupaten Buleleng sehingga diperlukan sinergitas bersama operator siks-ng Desa/Kelurahan didalamnya dan hasil data verifikasi tersebut untuk bisa ditindaklanjuti dengan cara entri data melalui siks-ng. Hal tersebut disampaikan dalam pembukaan acara verifikasi kelayakan DTKS di ruang rapat Dinsos Buleleng, Rabu (21/9). Operator Desa/Kelurahan Kecamatan Buleleng, Sukasada, Tejakula, Gerokgak dan Sawan menjadi peserta dihari pertama dalam sosialisasi rapat verifikasi kelayakan DTKS yang dilaksanakan selama 2 hari. Lebih lanjut, Kabid Yayan yang didampingi Korkab PKH ini kembali menegaskan DTKS merupakan sumber data dalam pengusulan segala bentuk bantuan sosial termasuk warga penerima Program JKN KIS atau yang akan diusulkan harus berdasarkan DTKS, bilamana warga yang tercecer akan diusulkan belum terdaftar di dalam DTKS melalui Desa/ Kelurahan agar segera melaksanakan pemutakhiran data dengan cara melaksanakan Musdes/Muskel dengan acuan kriteria yang sudah ditentukan, tegasnya. Gede Juliada selaku Operator Desa, Tinga-Tinga Kec. Gerokgak yang dimintai statement terkait kegiatan tersebut menyampaikan hal ini sangat diharapkan para operator yang bisa menindaklanjuti warga yang terdaftar didalam DTKS nonprogram, memahami tehniks merapikan data yang penuh dengan kriteria sesuai segmennya. Pelaksanaan pemutakhiran DTKS tersebut diharapkan melalui verifikasi dan validasi DTKS nonprogram, operator siks-ng Desa/Kelurahan mampu menginput warga yang benar-benar sesuai dengan segmen kriteria dimaksud dan mengusulkan warga yang tercecer ataupun mengeluarkan warga yang ada didalam DTKS apabila kelayakannya tidak sesuai dengan kriteria sehingga data yang dicapai riil. Turut ikut mendampingi kegiatan ini, Penyuluh Sosial, Dra. Yanti Rohayati, Penyuluh Sosial, Gusti Ayu Putu Novitasari, S.E, M.M, serta pendamping PKH Desa/Kelurahan. #Dinsos_Hadir |
Tanggal Agenda | : | 19 September 2023 |
Isi Agenda | : | Upacara Karya Bakti Pembangunan RTLH dan penyerahan Simbolis penerima BSU Penyandang Disabilitas DTKS Non Program dan Kemiskinan Ekstrim. #Dinsos_Hadir GCT Singaraja, 19 September 2023 Sinergi Kodam IX Udayana melalui Kodim 1906/Buleleng dengan pemerintah daerah dalam membantu percepatan pembangunan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di daerah pedesaan melalui pembangunan RTLH demi mengentaskan masyarakat miskin ekstrim di Buleleng. Kodim 1906/Buleleng menggelar Karya Bhakti bertempat di Lapangan Umum Kecamatan Seririt. Karya bhakti merupakan salah satu metode pembinaan teritorial TNI dalam rangka membangun solidaritas yang kuat antara prajurit TNI bersama Pemerintah dan komponen masyarakat guna menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Pada kesempatan ini, Panglima Kodam (Pangdam) IX Udayana Mayjen TNI Harfendi berkesempatan hadir sekaligus menjadi Inspektur upacara. Dalam sambutannya Mayjen TNI Harfendi mengatakan TNI sebagai salah satu komponen bangsa turut berperan serta melaksanakan berbagai upaya melalui pembinaan teritorial sesuai amanat Undang-undang RI Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI untuk memberdayakan wilayah pertahanan di darat. Pembinaan teritorial diantaranya dilakukan melalui Karya Bhakti yang merupakan salah satu bagian dari pelaksanaan Bakti TNI untuk menangani masalah-masalah sosial dan kemanusiaan di masyarakat. Kodam IX/Udayana melalui Kodim 1609/Buleleng bersama Pemkab Buleleng serta dukungan program CSR dari berbagai perusahaan di wilayah Buleleng melaksanakan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 283 unit. Selain itu, pada kesempatan ini juga dilaksanakan pemberian bantuan Kewirausahaan Atensi Kementerian Sosial RI Sentra “Mahatmiya” Bali secara simbolis yaitu 1 buah motor roda tiga dan 1 unit kursi roda untuk penyandang disabilitas serta pencairan BSU Penyandang Disabilitas DTKS Non Program berjumlah 236 orang dan BSU Kemiskinan Ekstrem berjumlah 65 orang di Kecamatan Seririt periode juli-agustus 2023. Lebih lanjut, PJ. Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana menyampaikan dalam memerangi kemiskinan ekstrim tidak bisa dengan cara biasa, harus dilakukan dengan cara yang luar biasa dalam bentuk sinergi antara TNI, Polri, pemerintah daerah dan dunia usaha agar penghapusan kemiskinan ektrim bisa dilakukan dengan cepat. "Dengan melibatkan seluruh komponen yang ada diharapkan tahun ini kemiskinan ekstrim di Buleleng bisa kita dituntaskan," tegasnya. dalam konteks memerangi kemiskinan juga akan berkolaborasi dalam hal memerangi stunting. Walaupun di Kabupaten Buleleng angka jumlah stunting masih dibawah angka nasional, karena baginya penyebab menurunnya kemiskinan ekstrim tidak terlepas dari pengendalian inflasi yang baik sehingga harga kebutuhan pokok bisa selalu terjaga. Acara ini dilanjutkan dengan peletakan batu pertama terhadap penerima bantuan RTLH atas nama Putu Sukrawan di Desa Joanyar Kecamatan Seririt. Untuk diketahui jumlah penerima bantuan RTLH di tahun 2023 sebanyak 283 unit dengan mengerahkan 45 personil TNI dan 200 orang dari unsur Polri dan elemen masyarakat. Kegiatan ini akan dilaksanakan dari tanggal 19 September sampai dengan 18 Desember 2023. #Dinsos_Hadir GCT |
Tanggal Agenda | : | 18 September 2023 |
Isi Agenda | : | Tegas lugas Tingkatkan Disiplin,Loyalitas dan Kinerja. #Dinsos_hadir Singaraja,18 Sepetember 2023 Bertempat dihalaman depan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, berlangsung kegiatan Apel pagi, dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM dengan diikuti oleh Pejabat Struktural,Fungsional,ASN dan Non ASN. Arahan Kadis Sosial Buleleng Putu Kariaman, untuk di tahun 2024 nanti kiranya anggaran gaji tetap harus dianggarkan yang paling utama, dan kedepan buktikan kita bekerja secara maksimal kepada masyarakat khususnya di pemerintah kabupaten buleleng. Untuk lanjut, tugas selanjutnya adalah gebyar bedah rumah secara serentak di seluruh kabupaten buleleng untuk kemiskinan ekstrem pada umumnya. Serta Penyaluran BSU kepada Penyandang Disabilitas DTKS Non Program dan Kemiskinan Ekstrem yang akan dilaksanakan di lapangan Seririt, memfasilitasi penyerahan bantuan Mobil Box roda 3 untuk Disabilitas dari Sentra Mahatmiya Bali Kemensos RI. Dengan harapan kedepan bagaimana kita bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sehingga pelayanan publik yang diberikan kepada masyarakat berjalan optimal. Dinsos_Hadir Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 16 September 2023 |
Isi Agenda | : | Verivali Ulang DTKS Penyandang Disabilitas Dinsos_Hadir GCT Singaraja, 16 September 2023 Pemuktahiran DTKS ( Data Terpadu Kesejahteraan Sosial ) yang masih menjadi program dalam mewujudkan Buleleng Satu Data, Kepala Dinas Sosial, I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM, terus berupaya maksimalkan menekan DTKS agar warga yang masuk kedalam tersebut sesuai dengan kriteria dan ketentuan yang berlaku. Kadis Sosial I Putu Kariaman Putra S.Sos.MM didampingi Kabid Yanrehsos Maman Wahyudi, S.Sos, perangkat Desa Kekeran dan Pendamping PKH Desa Kekeran secara langsung berkunjung kerumah-rumah warga yang kategori Penyandang Disabilitas dan masuk dalam DTKS Non program. nantinya tim DTKS memverivali ulang ke 15 Penyandang Disabilitas tersebut dengan memasukkan data ke dalam google form. Dari 15 orang Penyandang Disabilitas di Desa Kekeran yang di verivali ulang terdapat 1 orang Non disabilitas meliputi kategori kelayakan sesuai dengan arahan Bapak PJ.Bupati Buleleng dimana dalam pelaksanaan verivali agar tetap memperhatikan dan memprioritaskan warga masayarakat yang tercecer dalam daftar DTKS sesuai dengan tingkat kelayakannya. Dinsos_Hadir GCT |
Tanggal Agenda | : | 15 September 2023 |
Isi Agenda | : | Asesmen Lansia Sakit Kronis di Desa Baktiseraga #Dinsos_Hadir GCT Singaraja, 15 September 2023 Menindaklanjuti laporan dari masyarakat yang di unggah di Instagram terkait lansia sakit kronis atas nama Jro Made Tunjung, umur 71 tahun beralamat LC 8 Dusun Galiran, Desa Baktiseraga yang mengidap tumor ganas di bagian dada dalam kondisi kurang mampu dengan penghasilan suami hanya sebagai pedagang kopi keliling dengan rombong. Kadis Sosial I Putu Kariaman Putra, S.Sos.MM dalam hal ini diwakili oleh Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Maman Wahyudi, S.Sos didampingi Penyuluh Sosial Anak dan Lansia dan TKSK Buleleng secara langsung mengunjungi kediamanya di Desa Baktiseraga. Menurut yang bersangkutan diperkuat keluarganya memang sudah berapa kali Jro Made Tunjung dibawa ke rumah sakit ( RSUD Singaraja dan RS Sanglah Denpasar untuk pengobatan dan pada tahun 2021 pernah dioperasi. Akan tetapi setelah dioperasi tumor yang diidap menjadi tambah ganas. Dikarenakan kondisi yang ekonomi yang bersangkutan kurang mampu untuk pengobatan lanjutan ke RS Sanglah sesuai rujukan dari RSUD Singaraja terakhir belum bisa dilaksanakan karena keluarga yang bersangkutan terkendala Biaya karena harus bolak balik Denpasar. Untuk jaminan kesehatan yg bersangkutan sudah memiliki KIS PBI Apbd. Tindaklanjut dari Dinas Sosial akan berusaha mencari jalan keluar agar yang bersangkutan bisa kembali dirawat di Denpasar, salah satunya bekerjasama dengan lembaga kesejahteraan sosial seperti Yayasan Pemerhati Sosial atau komunitas peduli permasalahan sosial yang ada di Kabupaten Buleleng agar bisa terlibat membantu yang bersangkutan #Dinsos_Hadir GCT |
Tanggal Agenda | : | 15 September 2023 |
Isi Agenda | : | Launching Bedah Rumah Masyarakat Miskin Ekstrem #Dinsos_hadir Singaraja,15 September 2023 Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng dalam hal ini bersinergi langsung dengan Kwarcab Gerakan Pramuka Buleleng gelar Launching bedah rumah untuk masyarakat miskin ekstrim yang tercecer bertempat di Dusun Pancoran Desa Panji Anom Kec.Sukasada, acara dibuka langsung oleh Kwarcab Pramuka Buleleng Drs.Gede Suyasa,M.Pd yang juga selaku Sekda Buleleng didampingi juga oleh pengurus Kwarcab Buleleng Jumat (15/9). Turut hadir dalam kegiatan ini, Pengurus Kwarcab Pramuka Buleleng, Pimpinan Saka Pramuka, Tim SMKN 3 Singaraja, Badan Kelengkapan Kwarcab Pramuka Buleleng, Kwartir Ranting Sukasada, Koordinator dan pendamping PKH, serta undangan lainnya. Dimana terobosan-terobosan untuk melangkah penanganan kemiskinan ekstrem yang secara terus menerus ditekan dan menargetkan di bulan Desember 2023 ini bisa menjadi 0 Kasus. Oleh karena itu, bantuan dari beberapa CSR, Pemerintah Daerah, Kwarcab Gerakan Pramuka Buleleng melalui "Bumbung Kemanusiaan". Untuk diketahui, Dinas Sosial dengan sinergitas bersama SDM Pendamping Sosial PKH turun langsung ke lapangan agar nantinya data tepat sasaran dan menindaklanjuti arahan dari Pj Bupati Buleleng untuk memverifikasi langsung secara berkala dalam rangka penanganan kemiskinan saat ini."Ujarnya". Untuk itu, Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng yang dimana untuk mengetahui strategis apa saja yang dilakukan dengan penanganan kemiskinan ini di masyarakat Desa/Kelurahan. Untuk diketahui juga jumlah penduduk ekstrem awal sesuai SK Bupati Tahun 2023 Kabupaten Buleleng angka Kemiskinan Ekstrem menyentuh yakni 10.132 Keluarga pada Tahun 2021 diverifikasi langsung menjadi 5.314 Kepala Keluarga dan sampai saat ini yakni menjadi 349 Keluarga. "Ujarnya". Dengan harapan kedepannya di tahun 2023 ini Pemerintah Kabupaten Buleleng agar bisa optimis kemiskinan ekstrem ini menjadi 0 kasus sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia yang ditindaklanjuti oleh Pj Bupati Buleleng dan bersinergi langsung oleh beberapa stakeholder terkait dan masyarakat. Untuk itu kemiskinan ini akan berarti apabila kita mengurangi pengeluaran dan bisa mendorong untuk masyarakat menjadi sejahtera #Dinsos_hadir #Puskesos_GCT |
Tanggal Agenda | : | 13 September 2023 |
Isi Agenda | : | Pemantapan Teknis Verivali DTKS Non Program Di Kecamatan Tejakula. #Dinsos_hadir Singaraja, 13 September 2023 Bertempat di ruang Rapat Kantor Camat Tejakula pertemuan yang dihadiri oleh Muspika, Perbekel, Korcam dan Pendamping SDM PKH se-Kec.Tejakula, beserta staf Kecamatan Tejakula dan dihadiri pula oleh Ketua Yayasan 'Senyum Bali' Rabu (13/9). Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Putu Kariaman Putra,S.Sos,MM yang didampingi oleh Kabid Linjamsos Yayan Sutrisna, S.Sos., menyampaikan dimana ada 3 tupoksi Dinas Sosial Buleleng yaitu Perlindungan Jaminan Sosial, Pemberdayaan Sosial dan Fakir Miskin, serta Rehabilitasi Sosial. Dan dimana DTKS kabupaten buleleng saat ini sedang melaksanakan pemuktahiran data serta verivali ke lapangan. Oleh karena itu, Kementrian Sosial RI menemukan temuan adanya pegawai ASN sejumlah 51 orang, AHU 9 orang, dan BPJS TK 1041 orang yang ditemukan mendapatkan program bantuan sosial. Maka dari itu, Dinas Sosial Kabupaten Buleleng sampai saat ini melakukan langkah-langkah strategis untuk pemantapan verivali dan DTKS penerima program saat ini semula 343.000 menjadi 309.549 dan DTKS Non Program yaitu 148.397 menjadi di angka 102.734 serta upaya pemuktahiran data ini terus dilakukan untuk bisa nantinya sesuai dengan segmen yang berlaku. Kegiatan pemantapan secara teknis ini dibuka langsung oleh Camat Tejakula Gede Suyasa,SP menjelaskan bahwa terkait Data Terpadu Kesejahteraan Sosial ini sangat dirasakan oleh masyarakat khususnya yang mendapat bantuan maupun jaminan kesehatannya itu sendiri, maka oleh karena itu kiranya kita bisa saling bersinergi, berkolaborasi satu sama lain demi bantuan ini terprogram secara tepat sasaran. Pemuktahiran Data di tiap Desa/Kelurahan sudah dibuatkan program secara khusus, yang tujuannya adalah DTKS tersebut memang benar-benar riil sesuai dengan kriteria yang berlaku dan program yang didapatkan bisa tepat sasaran, Sesuai dengan arahan Bapak Pj.Bupati Buleleng dimana dalam pelaksanaan verivali agar tetap memperhatikan dan memprioritaskan warga masyarakat kurang mampu yang tercecer dalam daftar DTKS sesuai dengan tingkat kelayakannya, Dengan harapan kedepannya kiranya nanti pemuktahiran data ini bisa tepat pada segmen tertentu dan bisa terkaver program dengan layak yang sesuai dengan kriterianya. Dengan tujuan mendorong pemerintah Desa/Kelurahan untuk melaksanakan pemuktahiran data melalui verifikasi dan validasi DTKS maupun secara Muskel/Musdes dalam penetapan DTKS nantinya. Dan melaksanakan pemotretan langsung ke lapangan yang ada di DTKS Non Program melalui Aplikasi Appsheet dan diinput dalam Aplikasi SIK-NG serta diakses oleh Pusdatin Kemensos RI #Dinsos_hadir #Puskesos GCT |
Tanggal Agenda | : | 13 September 2023 |
Isi Agenda | : | Asesmen Eks Korban Penyalahgunaan NAPZA di Kab. Buleleng #Dinsos_Hadir GCT Singaraja, 13 September 2023 Eks korban penyalahgunaan NAPZA merupakan salah satu kelompok rentan yang menjadi sasaran Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Buleleng Mereka kerap menerima stigma negatif masyarakat meskipun sudah tidak lagi menjadi pengguna. Akibatnya, banyak yang kesulitan mendapatkan pekerjaan layak untuk memenuhi kebutuhan diri sendiri dan keluarga. Untuk bertahan hidup, para eks korban penyalahgunaan NAPZA membuka usaha kecil-kecilan seperti ternak ayam, minuman dingin kekinian, dan lainnya. Bertempat di Ruang Rapat Dinas Sosial Kab. Buleleng kepala Dinas Sosial Kab. Buleleng dalam hal ini diwakili oleh Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Maman Wahyudi, S.Sos didampingi Sub Koordinator Sie Rehabilitasi BNN Kab. Buleleng Ni Luh Sri Ekarini, S.Kep,Ns. Memberikan bimbingan sosial kapada 32 eks korban Penyalahgunaan NAPZA serta secara langsung mengasesmen para KP-NAPZA untuk mengetahui potensi, bakat dan minat mereka khususnya dibidang usaha tertentu sehingga nantinya bisa diusulkan bantuan ATENSI Kewirausahaan yang tepat, berbentuk pelatihan vokasional ataupun peralatan usaha serta bantuan stimulan usaha ekonomi produktif lainnya ke Sentra Mahatmiya Bali yang merupakan UPT Kemensos RI. Kegiatan merupakan kerjasama antara Dinas Sosial dan BNN Kabupaten Buleleng dalam proses rehabilitasi sosial korban penyalahgunaan NAFZA. Dinsos_Hadir GCT |